Pengurus KNPI di 17 Kecamatan Disegarkan

PURWAKARTA, RAKA – Pengurus Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di 17 kecamatan telah menyelesaikan suksesi.
Musyawarah Kecamatan (Muscam) KNPI di Kecamatan Cibatu yang selasai digelar pada Rabu (16/3) malam, menjadi penutup gelaran muscam-muscam yang telah dilakukan jajaran DPD KNPI Kabupaten Purwakarta di wilayah tersebut.
“Hampir dua pekan ini, jajaran DPD KNPI yang diberikan tugas sebagai panitia muscam dan korwil-korwil telah selesai melaksanakan muscam di 17 kecamatan dengan tertib, sukses dan tanpa ekses,” kata Ketua DPD KNPI Kabupaten Purwakarta Asep Supriatna melalui sambungan telepon selulernya, Kamis (17/3).
Menurutnya, agenda selanjutnya sesuai tahapan-tahapan musyawarah daerah, DPD KNPI Kabupaten Purwakarta akan menggelar rapat pimpinan daerah untuk menetapkan SC-OC atau kepanitian musda. “Waktu pelaksanaan rapimda akan kita musyawarahkan dulu dengan jajaran pengurus DPD yang lain agar nanti pada pelaksanaannya menghasilkan keputusan yang legitimed,” kata Asep.
Dia mengapresiasi para korwil dan para pimpinan DPK demisioner yang telah mengabdikan diri untuk kemajuan para pemuda di wilayahnya masing-masing. “Suksesi adalah hal yang biasa dalam sebuah organisasi, yang terpenting suksesi dapat mendatangkan kemanfaataan yang luar biasa untuk organisasi,” imbuhnya.
Untuk jajaran DPD KNPI Kabupaten Purwakarta dan unsur-unsur di dalamnya, Asep juga berpesan agar tetap dapat menjaga kebersamaan. Dia juga mengapresiasi terhadap semuanya dan berharap pelaksanaan musda kedepan dapat berlangsung dengan baik, dalam bingkai dinamika demokrasi yang harmonis.
“Melaui keberhasilan gelaran muscam-muscam ini, kawan-kawan KNPI di tingkat kecamatan telah memberikan contoh yang baik bagaimana berkehidupan berorganisasi yang baik, yang lebih mementingkan kepentingan organisasi di atas kepenting pribadi dan golongan,” pungkasnya. (gan)