KARAWANG

Baru Dibangun, Drainase Jebol

KOTABARU, RAKA – Akibat hujan deras yang terjadi beberapa hari lalu, drainase di wilayah Desa Wancimekar, Kecamatan Kotabaru jebol. Warga meminta agar dinas terkait memperbaiki dan membangun kembali drainase tersebut.

Maksum, salah seorang warga mengatakan, hancurnya bangunan drainase atau saluran air itu terjadi saat hujan deras yang terjadi cukup lama beberapa waktu lalu. Akibatnya, rumah-rumah di sekitar terendam banjir cukup tinggi.
“Karena jebol ya air masuk semua ke pemukiman,” katanya.

Ketua RT01 RW01 Nasim sangat menyayangkan kondisi jebolnya drainase sehingga air meluap ke rumah-rumah warga. Padahal pembangunan drainase itu baru diselesaikan pada bulan Januari lalu.
“Baru selesai bulan satu 2023, dan yang sebagiannya lagi akhir tahun kemarin. Itu belum lama padahal,” ucapnya.

Oleh karena itu, dia berharap dinas terkait dan juga pelaksana pembangunan drainase itu bisa bertanggung jawab dengan membangun kembali bangunan yang sudah rusak.
“Kemarin sudah lapor ke dinas semoga saja segera dibangun lagi. Karena kalau tidak air akan masuk ke pemukiman warga,” ujarnya.

Komisi 3 DPRD Kabupaten Karawang Acep Suyatna mengatakan, dinas terkait harus segera memperbaiki rusaknya pembangunan drainase agar dampaknya tidak merugikan masyarakat.
“Dinas PUPR harus segera memperbaiki drainase tersebut,” ucapnya. (nce)

Related Articles

Back to top button