Karawang

Dua Parpol Lagi Bakal Gabung, Demokrat Segera Deklarasi Koalisi

KARAWANG, RAKA- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Karawang bersama Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Karawang akan segara melakukan deklarasi koalisi partai serta dua partai lainnya akan segara ikut bergabung dalam koalisi tersebut. Dalam koalisi tersebut akan mengusung Acep Jamhuri sebagai bakal calon Bupati Kabupaten Karawang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 dan untuk bakal wakil calon bupati Karawang akan disampai pada deklarasi tersebut.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC Partai Demokrat Kabupaten Karawang Nurhadi mengatakan, setelah melakukan penjajakan dengan ke partai-partai, kini dalam menghadapi Pilkada Kabupaten Karawang tahun 2024, DPC Partai Demokrat Kabupaten Karawang telah membangun koalisi dan akan segera melakukan deklarasi koalisi partai. “Alhamdulillah kita sedang mempersiapkan deklarasi koalisi partai pendukung dalam waktu dekat. Kita sedang menentukan waktu yang tepat bersama tim koalisi,”terangnya, Rabu (19/6).
Nurhadi menjelaskan, saat ini koalisi partai yang baru terbentuk dua partai yaitu Partai Demokrat dan Partai Golkar, namun masih terdapat dua partai lainnya yang akan segera ikut bergabung dalam koalisi tersebut. Dalam Pilkada tahun 2024 koalisi itu akan mengusung bakal calon bupati Kabupaten Karawang Acep Jamhuri. “Untuk dua partai yang akan bergabung nanti disampaikan. Acep Jamhuri akan diusung sebagai bupati dan insya allah pas hari deklarasi sudah berpasangan,” tutupnya. (zal)

Related Articles

Back to top button