Tambah Wawasan dan Pengalaman
CIKAMPEK, RAKA – Kebahagian dan penuh kecerian terpancar pada sejumlah siswa MI Nurul Huda Cikampek yang mengitikuti jambore ranting dan kanira Cikampek. Sebab, berhasil tampil maksimal dalam acara pembukaan kegiatan tersebut. “Dalam acara pembukaan kegiatan kemarin, sekolah kita menampilkan semapur dance. Alhamdulillah bisa tampil dengan maksimal,” ucap Jihan Mahram Supriatna, siswi kelas VI C MI Nurul Huda Cikampek, kepada Radar Karawang, Jumat (4/10).
Ia menambahkan, karena sebelum pelaksanaan, melakukan persiapan terlebih dahulu, dengan giat berlatih. Selain itu diberikan semangat oleh pihak sekolah dan wali murid. “Soalnya, sebelumnya kita latihan terlebih dahulu,” tuturnya.
Sementara itu, siswa lainnya, Rayna Avila Rukmana Phelia, kelas VI A menambahkan, kegiatan jambore menambah pengalaman dan wawasannya. Dia banyak menemukan hal baru yang bisa membantunya berprestasi di sekolah. “Bisa menambah pengalaman dan wawasan, selain itu teman aku juga semakin banyak,” pungkasnya. (acu)