Alumni SMPN 1 Cikampek Bagikan Masker
BAGI-BAGI MASKER: Alumni SMPN 1 Cikampek bagikan masker kepada pengguna Jalan Ir H Djuanda Cikampek.
KOTABARU, RAKA – Alumni SMPN 1 Cikampek yang sekarang berubah nama menjadi SMPN 1 Kotabaru yang tergabung dalam Paguyuban SMP 84 mengadakan kegiatan sosial dengan membagikan masker gratis kepada pengguna yang melintasi Jalan Ir H Djuanda.
Tak hanya masker, mereka juga membagikan paket sembako kepada masyatakat yang terkena dampak virus corona sebagai bentuk kepedulian antar sesama dan membantu peran pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19.
Sekretaris Paguyuban SMP 84 Ade Siti mengatakan, salah satu untuk mencegah penyebaran virus corona, pemerintah sudah menganjurkan kepada masyarakat untuk menggunakan masker. “Sejalan dengan langkah pencegahan virus corona kita membagikan masker gratis dan memberi sembako kepada masyarakat,” ujarnya, kepada Radar Karawang, Minggu (19/4).
Ia menambahkan, kegiatan itu dilaksanakan sebagai wujud kepedulian antar sesama. Sebab, akibat virus corona berdampak kepada roda perekonomian karena terbatas dengan anjuran pemerintah untuk berdiam diri rumah dan hindari tempat keramaian. “Tujuannya, membantu peran pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona dan sebagai bentuk kepedulian antar sesama untuk saling berbagi,” tuturnya.
Novi, salah satu alumni SMPN 1 Cikampek angkatan 84 mengaku senang dengan adanya kegiatan tersebut. Karena para alumni antusias untuk melakukan kebaikan serta kedekatan emosional menjadi lebih terjalin. “Kita juga bisa silaturahmi dengan para alumni-alumni. Dana yang sudah terkumpul langsung kita lakukan action kepada masyarakat yang berhak sesuai target yaitu masyarakat yang terkena dampak wabah virus corona,” akunya.
Guru Fisika SMPN 1 Cikampek Syaiful mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh alumni angkatan 84 memang sangat bermanfaat sekali. Artinya mereka dapat mengaplikasikan semasa belajar dahulu dengan saat ini bermasyarakat. “Nilai plus, mudah-mudahan bisa bermanfaat dan ini cerminan bagi alumni alumni angkatan lain untuk membanggakan nama baik almamater,” pungkasnya. (acu)