Pelaku Usaha dapat Bantuan
SALURKAN BANTUAN : Pemda Purwakarta menyalurkan bantuan kepada pelaku usaha.
PURWAKARTA, RAKA – Para pelaku usaha di Kabupaten Purwakarta yang selama ini terdampak wabah virus Covid-19, mendapat bantuan dari pemkab setempat. Pendistribusin bantuan sendiri dilakukan di Taman Maya Datar lingkungan Pemkab Purwakarta, akhir pekan lalu.
“Ini adalah tindak lanjut yang telah kami rencanakan sebelumnya, hari ini kami salurkan kepada para pelaku usaha,” ungkap Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika.
Ia mengatakan, jumlah penerima setengah dari jumlah yang telah direncanakan sebelumnya sebanyak 2.000 pelaku usaha. Data tersebut diperoleh usulan dari pihak kecamatan yang kemudian divalidasi ulang oleh Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan yang kemudian diputuskan sebanyak 1.000 pelaku usaha yang benar-benar membutuhkan. “Sesuai dengan Kementerian Sosial penerima bantuan yang belum menerima bantuan dalam bentuk apapun, agar tidak tumpang tindih, nominal yang diterima oleh mereka sebesar Rp2 juta perorang,” katanya.
Anne mengaku penyaluran akan dilakukan secara bertahap karena belum semua kecamatan selesai divalidasi. “Hari ini baru pelaku usaha dari lima kecamatan, yaitu Babakancikao, Sukatani, Cibatu, Kiarapedes dan Pondoksalam,” ujar Anne.
Selain itu, Anne menegaskan, tidak menutup kemungkinan bantuan akan kembali dilakukan mengingat usulan kemarin cukup banyak. “Kami akan mempertimbangkannya, hasil evaluasi dari penyaluran hari ini,” pungkasnya. (gan)