PURWAKARTA

Catat Nih, Pesan Buat Kades di Purwakarta

KADES BARU: Kades di Purwakarta diingatkan untuk selalu dekat dengan warga.

PURWAKARTA, RAKA – Para kades di Purwakarta yang baru dilantik diminta agar selalu dekat dengan warganya. Menjadi pemimpin seperti udara, yang selalu ada di mana-mana tanpa membedakan tempat, serta selalu mengisi ruang kosong.

Mereka yang baru saja mendapat kepercayaan dari masyarakat, selalu memegang amanat dan dekat dengan rakyat tanpa membedakan derajat dan martabatnya, menyerap aspirasi, serta menjaga keutuhan dan keharmonisan masyarakat. “Jangan sampai masyarakat terbelah dan terkotak-kotak hanya karena perbedaan pilihan politik,” kata Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika pada acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan para Kepala Desa se-Kabupaten Purwakarta periode 2021-2027, di Bale Paseban, Pendopo Pemkab Purwakarta, Senin (18/10).

Sementara kepada masyarakat, Anne juga berpesan agar dapat memberikan masukan kepada kepala desa, saling berkoordinasi dan bekerjasama untuk membangun kemajuan di desa masing-masing. Proses pemungutan suara hingga pelantikan yang dilakukan kemarin, berjalan lancar. “Kegiatan pelantikan kali ini sengaja kita bagi dua sesi dengan undangan terbatas, mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19 dan Purwakarta masih masuk level 3, sehingga berbagai pembatasan kegiatan terus dilakukan,” kata Anne mengakhiri pesannya buat para kades di Purwakarta. (gan)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button