KARAWANG

Nasdem Bidik Tiga Besar

KARAWANG, RAKA – Nasdem mulai memanaskan mesin partai melalui konsolidasi kader dan pendidikan politik untuk persiapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Ketua DPW Nasdem Jawa Barat Saan Mustofa mengatakan, banyak calon legislatif tingkat dua atau kabupaten yang sudah hadir dan bergabung dengan NasDem.”Untuk tingkat dua ini banyak tokoh-tokoh dari berbagai ragam, ada pengusaha dan aktivis mulai bergabung dengan kita di Karawang,” ujarnya pada kegiatan pendidikan politik di Swissbell, Jumat (17/12).

Saan mengaku, pada pemilu yang akan datang, Nasdem minimal berada di posisi tiga besar. Pihaknya juga telah menyiapkan calon legislatif, bahkan Nasdem sudah memiliki calon kepala daerah Karawang untuk 2024. “Jadi dari semua itu kita relatif sudah menyiapkan diri sedini mungkin. Minimal target tiga besar ini di Karawang dan bahkan di tingkat Jawa Barat,” imbuhnya.

Dalam pendidikan politik kali ini, Saan ingin semua kader memiliki optimis yang sama, keyakinan yang sama untuk membawa Nasdem menjadi partai minimal ke tiga terbesar di Pemilu 2024. “Kita ingin mereka (kader Nasdem) punya opstimisme yang sama,” pungkasnya. (mra)

Related Articles

Back to top button