GERBANG SEKOLAH

Ajang Kreatifitas dan Sportifitas

TEGALWARU, RAKA – SMA Negeri 1 Tegalwaru menggelar pertandingan Futsal di Kampung Turis, Desa Mekarbuana, Selasa (11/12). Kegiatan yang diselenggarakan OSIS itu melibatkan antar kelas itu diramaikan sekitar 12 tim yang ikut ambil bagian.

Hal itu diungkapkan guru pembimbing SMA Negeri 1 Tegalwaru Johan Hermawan. Menurut dia kompetisi itu sesuai arahan dinas Pendidikan. “Selepas Penilaian Akhir Sementara (PAS) sekolah disarankan untuk bisa menyelenggarakan kegiatan, salah satunya Class Meeting dan kami menyelenggarakan kompetisi futsal,” ujar Johan.

Johan menuturkan, Class meeting diikuti kelas X, XI dan XII dengan enam mata lomba, dan tiap perlombaan ada kategori putra dan kategori putri. “Futsal menjadi perlombaan yang paling diminati siswa dan siswi karena selain berlomba juga sambil berolah raga,” ungkapnya.

Nabila Albania Darmawan, panitia pelaksana class meeting menerangkan pelaksanaannya digelar selama dua hari ini yakni 11-12 Desember. Selain jadi ajang pencarian bibit atlet juga untuk memupuk kebersamaan antar siswa. “Jadikan ini sebagai ajang kreatifitas, dan semua yang terlibat dalam pertandingan antar kelas tetap jaga sportifitas,” ucapnya. (yfn)

Related Articles

Back to top button