HEADLINE

Jamaah Haji Asal Tirtamulya Wafat, Infeksi Luka pada Kaki

KARAWANG, RAKA- Berita duka datang dari tanah suci Mekkah. Salah satu jamaah haji asal Kecamatan Tirtamulya meninggal dunia di Rumah Sakit An-Nur Spesialis Hospital, Selasa (12/7) waktu Arab Saudi.
Ketua Kloter Haji Mandiri Karawang Edhy, membenarkan bahwa salah satu jamaah haji asal Kampung Kalenkupu, Desa Bojongsari, Kecamatan Tirtamulya, meninggal dunia pada hari selasa pagi. “Iya bener pak Haji Dana jamaah haji asal Tirtamulya Karawang meninggal dunia, ” katanya, saat dihubungi Radar Karawang, Selasa (12/7).
Ia menerangkan, almarhum Haji Dana Wijaya meninggal dunia akibat infeksi luka pada kaki kanannya. Infeksi luka tersebut diakibatkan kecelakaan berkendara saat masih di Indonesia. “Iya penyebabnya karena sakit, infeksi luka pada kaki kanan,” terangnya.
Jenazah almarhum dimakamkan di tanah suci Mekah dan tidak dipulangkan ke Indonesia. “Jenazah akan dimakamkan di Mekah Arab Saudi. Ini saya tengah perjalanan dalam perjalanan ke harom bersama jenazah, ” tuturnya.
Sementara itu, Kepala KUA Tirtamulya Ruhyat Sobana yang juga petugas haji yang mendampingi jamaah asal Karawang mengatakan, bahwa dirinya mendampingi kloter 14 JKS dan mengatakan bahwa jamaah haji kloter 14 JKS aman tidak ada kendala apapun. “Insya Allah kloter 14 JKS aman (sehat semua), mungkin kloter yang lain,” ungkapnya.
Dirinya pun menambahkan bahwa saat ini dirinya sedang mendampingi jamaah untuk thawaf ifadhah. “Kebetulan saya lagi mendampingi yang thawaf ifadhah, nanti saya kabari,” paparnya.
Sementara itu, Humas Kementerian Agama Karawang Denden saat dihubungi berkaitan dengan jemaah haji yang meninggal, sampai berita ini diterbitkan belum mengkonfirmasi. (fjr)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button