Uncategorized

Warga Terserang Penyakit Ispa Meningkat

TELUKJAMBE TIMUR, RAKA – Musim hujan identik dengan genangan air. Untuk itu warga diminta supaya tetap menjaga kebersihan. Sebab lingkungan kotor jadi pemicu munculnya penyakit diare, DBD serta gangguan pernafasan (Ispa). “penyakit diare, DBD serta gangguan pernafasan umumnya terjadi karena warga kurang menjaga kebersihan. Sehingga virus tersebut dengan mudah menyerang si penderita,” ucap Kepala Puskesmas Telukjambe timur melalui Kasubag TU Hj. Maesaroh, Rabu (26/12).

Dirinya menjelaskan untuk penyakit demam berdarah timbul di musim hujan karena pada genangan air jadi sarang nyamuk DBD. Biasanya, hal ini terjadi di lingkungan tempat tinggal. Kalau diare dikarenakan virus yang tumbuh di musim hujan dan menempel pada tangan kotor sehingga mudah menyerang ke tubuh manusia. Sedangkan, penyakit ISPA dimulai melalui gejala pilek atau flu, karena ketahanan tubuh yang tidak kuat menyebabkan virus dengan mudah masuk ke tubuh manusia. “Orang yang gampang terkena ISPA karena perubahan cuaca yang terjadi tiba-tiba. Tapi, saya imbau warga tetap menjaga kebersihan,” tandasnya.

Ditambahkan Maesaroh, perubahan cuaca memicu perkembangan virus dan bakteri yang menyebabkan berbagai penyakit. Untuk saat ini, terang Maesaroh penyakit ISPA mengalami kenaikan hingga 5 persen dibanding November yang tadinya 312 orang menjadi 326 orang. Sementara untuk DBD belum terdeteksi ada pasien yang tekena virus itu. Hanya pencegahan kader jematik di tiap – tiap desa terus di intensifkan.

Dilanjutkan Maesaroh, para penderita ISPA, bisa sembuh dalam waktu sekitar sepekan asalkan menjalani pengobatan rutin. “Untuk mengantisipasi penyakit musim hujan, kita harus meningkatkan daya tahan tubuh, dengan cara menerapkan pola hidup bersih dan sehat, diantaranya dengan menjaga kebersihan lingkungan dan memakan makanan yang bergizi,” ujarnya. (yfn)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button