
Radarkarawang.id – Kembali aksi nyata Sampoerna dan Pemda Karawang di Telukjambe Timur dengan beragam program untuk masyarakat.
PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna) kembali menegaskan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui dua inisiatif strategis di Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang.
Melalui payung program “Sampoerna untuk Indonesia”, perusahaan menggandeng Yayasan Senyum Untuk Negeri (SUN) dan berbagai pemangku kepentingan untuk melaksanakan kegiatan penanaman pohon di Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum serta meresmikan fasilitas sanitasi dan sarana air bersih di dua desa, yaitu Desa Telukjambe dan Desa Puseurjaya.
Pelestarian DAS Citarum Lewat Penanaman Bibit 1.000 Pohon
Kegiatan penanaman pohon yang dipusatkan di Desa Puseurjaya menjadi simbol kolaborasi lintas sektor dalam mengatasi tantangan lingkungan di DAS Citarum, seperti penurunan kualitas air, banjir, dan degradasi lahan. Sebanyak 1.000 bibit pohon, yang terdiri dari tanaman keras dan buah, diserahkan kepada kelompok masyarakat untuk ditanam di dua titik strategis yang bertujuan memperkuat fungsi resapan air, menstabilkan struktur tanah, dan menjaga kawasan penting terkait air.

Perwakilan Bintara Bina Desa (Babinsa) Desa Puseurjaya, Sersan Mayor Yaya S, yang juga mewakili Satgas 17 Citarum Harum menyampaikan apresiasinya, termasuk kepada Sampoerna. “Kegiatan penanaman pohon ini bukan sekadar seremonial, tetapi merupakan langkah nyata dan simbol dari kolaborasi lintas sektor dalam menjaga kelestarian DAS Citarum. Upaya kolektif seperti inilah yang menjadi kunci keberhasilan dalam memulihkan kualitas lingkungan dan memastikan keberlanjutan sumber daya air,” ujarnya.
Senada dengan itu, Kepala Urusan Eksternal Sampoerna, Arief Triastika, menegaskan pentingnya sinergi antara bisnis dan lingkungan. “Kami percaya bahwa keberlanjutan bisnis harus berjalan seiring dengan keberlanjutan lingkungan. Karena itu, program ini komitmen kami untuk berkontribusi nyata bagi terciptanya lingkungan yang lestari dan masyarakat yang sejahtera,” ungkap Arief.
Baca juga: 535 Bangli di Lahan PJT Dibongkar
Dukungan juga datang dari masyarakat setempat. Kepala Dusun Kaumjaya, Dadan Mulyana, menyatakan penanaman pohon di wilayah kami tidak hanya memperindah lingkungan. ”Tetapi juga berperan penting dalam menjaga kestabilan tanah dan ketersediaan air,” katanya.
Fasilitas Sanitasi dan Air Bersih: Menjawab Kebutuhan Dasar Warga
Masih di hari yang sama, Sampoerna meresmikan pembangunan fasilitas sanitasi dan sarana air bersih di Desa Telukjambe. Inisiatif ini bertujuan meningkatkan akses masyarakat terhadap sanitasi layak dan air bersih, dua aspek krusial dalam kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
Acara peresmian dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk H. Asep Hazar Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kabupaten Karawang, perwakilan Kecamatan, Kepala Desa Telukjambe, serta masyarakat penerima manfaat.
Kepala Desa Telukjambe, Uji, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kontribusi yang sangat dibutuhkan oleh warganya. Hal ini diperkuat oleh Kasi PMD Kecamatan Telukjambe Timur, Endang Srimasmulia Sonjaya, yang menyebutkan bahwa manfaat program ini dirasakan langsung oleh masyarakat.
Kepala Dinas PRKP Karawang, H. Asep Hazar, menambahkan inisiatif seperti ini menunjukkan bahwa kerja sama antara swasta dan pemerintah bukan hanya simbolis, tetapi mampu menghadirkan solusi konkret atas kebutuhan masyarakat.
Tonton juga: Robby Darwis Si Bima Seabrek Prestasi
”Pembangunan fasilitas sanitasi dan sarana air bersih ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi lintas sektor dapat menghasilkan dampak langsung, terutama dalam pemenuhan kebutuhan dasar,” ujarnya.
Puncak acara ditandai dengan simbolisasi serah terima fasilitas, pengguntingan pita, serta kunjungan ke lokasi fasilitas dan ramah tamah bersama warga.
Melalui dua inisiatif ini, Sampoerna tidak hanya menunjukkan tanggung jawab sosial perusahaan, tetapi juga memperkuat peran sektor swasta dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Kolaborasi seperti ini menjadi contoh nyata bahwa sinergi antara perusahaan, pemerintah, dan masyarakat dapat menciptakan dampak positif yang berkelanjutan. (asy)