Purwakarta

Armed 2/1 Kostad Salurkan Ribuan Paket Sembako

TURUNKAN PAKET SEMBAKO : Anggota TNI saat menurunkan paket sembako untuk disalurkan kepada masyarakat.

PURWAKARTA, RAKA – Ribuan paket sembako dibagikan secara door to door oleh ratusan personil dari Resimen Armed 2/1 Kostrad kepada sejumlah masyarakat kurang mampu di Kabupaten Purwakarta hingga Karawang.

Komandan Resimen (Danmen) Armed 2/1 Kostrad, Kolonel Arm Johanes Toar Pioh mengatakan, pembagian paket sembako tersebut ditujukan untuk membantu beban warga yang terdampak Covid-19. Terlebih saat ini banyak warga yang menjadi korban PHK hingga tak mempunyai penghasilan lagi. “Sampai hari ini paket sembako yang kita bagikan sudah hampir 10 ribu paket, sementara hari ini kita bagikan sekitar 1.500 paket,” ungkap Danmen usai paket sembako dibagikan, Sabtu (9/5).

Distribusi paket sembako, selain dengan menggunakan truk-truk TNI, para personel juga menggunakan sepeda hingga motor trail untuk menjangkau daerah yang sulit dilalui. “Kita ketahui, wilayah kita ada di daerah perbatasan hingga plosok, dengan daerah berbatu, hutan makanya kita bagi-bagi mana yang cukup dicapai dengan sepeda ya sepeda biasa mana pake trail ya pake trail dan sembako dibawa dengan menggunakan ransel,” ujarnya.

Selain itu, pembagian paket sembako secara door to door dilakukan sebagai antisipasi kerumunan massa dalam upaya pencegahaan Covid-19. “Apalagi sekarang sedang PSBB, jadi kita enggak bisa rame-rame, teknisnya door to door, tidak ngerumunkan massa, tapi rumah kita data langsung di datangin satu-satu,” imbuhnya.

Diketahui, aksi kemanusiaan TNI peduli kasih ini sudah berlangsung lebih dari dua pekan, dalam waktu tersebut sudah lebih dari 10 ribu paket sembako yang sudah di sebar di 3 kabupaten. “Khusus kali ini dari Arta Graha Peduli itu 1500 tapi sembako yang kemarin kita bagi sudah kurang lebih 10 ribuan dari berbagai macam donatur,” pungkasnya. (gan)

Related Articles

Back to top button