HEADLINE

Logistik Pemilu Segera Didistribusikan, Panwascam Kumpul Bareng PPK dan Muspika

CIAMPEL, RAKA- Panitia Pengawasan Kecamatan (Panwascam) Ciampel gelar rapat koordinasi dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ciampel dan unsur Muspika yang membahas mengenai persiapan pengawasan distribusi logistik dan menentukan tempat penyimpanan logistik.
Menurut ketua Panwascam Ciampel Saepul Rokhman, kegiatan rapat ini membahas mengenai persiapan pengawasan distribusi logistik dan untuk menentukan tempat menjadi penyimpanan logistik. “Di Ciampel ini terdapat 130 TPS dengan 650 kotak suara. Nanti kita juga harus menjaga tempat itu jangan sampai bocor, karena dibulan Februari musim hujan, sehingga tempat ini jangan sampai bocor apalagi logistik ini kebanyakan dari kertas, kertas ini sangat rentang sekali dengan air, ” katanya, kepada Radar Karawang, pada Kamis (23/11).
Dia menjelaskan, pada saat PKK melakukan distribusi logistik Panwascam melakukan pengawalan. “Pada saat distribusi logistik kita akan melakukan pengawalan, nanti kita akan koordinasi dengan PPK dan logistik pasca pemilihan tempat harus bisa menampung dari 650 kotak suara tersebut. Kemungkinan tempat kantor Kecamatan Ciampel ini sempit jadi tidak dapat menampung semua kotak suara pada pemilu serentak 2024,” terangnya.
Menurutnya, Panwascam Ciampel akan memberikan himbauan kepada PPK Ciampel untuk mencarikan tempat yang aman dan satu pintu. “Karena kalau dibeberapa tempat akan banyak sekali akses pintu-pintu, dari peserta kontestan pemilu ini pasca pemilihan itu mencari hasil perolehan dari masing-masing calon dan kita harus dapat menjaga bagaimana cara agar para peserta pemilu ini tidak dapat menerobos gudang penyimpanan kotak suara,” ucapnya.
Dia menambahkan, di Ciampel ini terdapat 3 TPS yang berada di wilayah terpencil yang hanya bisa diakses menggunakan motor trail dan TPS ini mengalami blank spot.
“3 TPS ini hanya bisa diakses oleh motor trail dan yang membawa motor ini harus ahli karena di musim hujan ini jalan akan licin dan tidak sembarangan orang bisa naik kesana karena harus ahli dan TPS yang blank spot ini nanti harus butuh laporan onlinenya juga, kemarin Diskominfo dan KPU sudah survei kesana. Harapannya dengan ada rapat ini logistik ini nanti dapat aman, tidak ada gangguan dari alam dan peserta politik,” tandasnya. (zal)

Related Articles

Back to top button