Karawang
Trending

Enam Bulan Mahasiswa Unsika Belajar di Luar Kampus

radarkarawang.id – Mahasiswa dari Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) ikuti program FUB (Fkip Unsika Berdampak) di SMPN 1 Klari. Program ini telah dimulai sejak bulan Juli akan berlangsung hingga Desember 2025.

Salah satu peserta program Anisa mengatakan, bahwa FUB merupakan program eksklusif yang tidak diikuti oleh seluruh mahasiswa. Hanya mereka yang telah lulus seleksi yang berhak menjalani program ini.

“Program ini dilakukan selama enam bulan. Kami mulai dari bulan Juli akan selesai di Desember. Tidak semua mahasiswa bisa ikut, karena harus lulus seleksi terlebih dahulu,”katanya, Senin (15/9).

Selama menjalani program, para mahasiswa memiliki peran yang cukup aktif di lingkungan sekolah. Mereka tidak hanya bertugas membantu kegiatan administrasi dan piket, tetapi juga ikut mengajar serta mendampingi siswa dalam berbagai kegiatan pembelajaran.

“Di sini kami juga belajar banyak. Terutama dari cara guru-guru menghadapi siswa dengan karakter yang berbeda-beda. Seru dan menyenangkan bisa terlibat langsung seperti ini,” tambahnya.

Sementara itu, mahasiswa Unsika lainnya, Aisyah, menjelaskan bahwa peserta FUB juga memiliki kewajiban untuk membuat laporan secara berkala kepada dosen pembimbing.

“Kita harus membuat laporan awal, kemudian laporan perkembangan setiap bulan, dan nanti juga laporan akhir berupa laporan proyek,” jelas Aisyah.

Diteruskannya juga, program FUB ini merupakan bagian dari upaya Unsika untuk mendorong pengabdian mahasiswa kepada masyarakat, khususnya di bidang pendidikan.

“Melalui program ini, mahasiswa diharapkan tidak hanya mendapat pengalaman lapangan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi lingkungan tempat mereka mengabdi,” tutupnya. (zal)

Related Articles

Back to top button