Jurusan Perikanan Kurang Diminati
CILAMAYA WETAN, RAKA – Jurusan-jurusan perikanan dan kelautan tampaknya kurang diminati dibanding dengan jurusan-jurusan teknik.
Fenomena ini terlihat dari peserta Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2019 di SMKN 1 Cilamaya. Bahkan bisa dibandingkan dengan SMK swasta yang ada di daerah tersebut.
Panitia PPDB SMKN 1 Cilamaya, Eka Darma mengatakan, hingga penutupan PPDB 22 Juni kemarin, dari 396 kursi yang disediakan untuk pendaftar baru, yang tercatat oleh pihaknya kurang dari 300 siswa. Bahkan, dua rombongan belajar yang sudah dipersiapkan sebelumnya tak banyak diminati, diantaranya kompetisi Agrobisnis Perikanan Air Tawar dan Pengolahan Hasil Perikanan. “Kita kuota 396, yang masuk saja kurang dari 300 orang, ada sejumlah faktor yang mempengaruhinya,” katanya.
Dia juga mengaku tak bisa memastikan apa yang menjadi penyebab kurangnya minat siswa masuk ke sekolahnya. Bisa jadi menurutnya, promosi SMK Swasta lebih dominan, atau mungkin karena membuka pendaftaran lebih awal jauh sebelum siswa SMP melaksanan UNBK. “Mungkin siswa lebih memilih masuk kompetensi keahlian di Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Otomotif dan Teknik Kendaraan Ringan (TKR), dibanding perikanan,” ujarnya.
Secara terpisah salah satu panitia PPDB SMK Iptek Cilamaya, Dahayati mengatakan, pihaknya sudah menerima siswa lebih dari 600 orang, namun belum semuanya melakukan pendaftaran ulang. Data yang dicatatnya, terdapat 580 siswa yang sudah daftar ulang. “Yang daftar 605 siswa, yang sudah daftar ulang sekitar 580 orang,” katanya.
Meski begitu dia mengaku penyebabnya. Hanya saja, siswa pendaftar baru yang telah dicatat pihaknya menunjukan angka demikian. Namun saat ia menginterview siswa, mayoritas siswa menjawab ingin cepat kerja. (rok)