Tolak Valentine Day
BERI PENCERAHAN: Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan MAN 3 Karawang Nurdin memaparkan bahaya perayaan Valentine Day kepada para peserta didik dalam talkshow online yang digagas OSIS MAN 3 Karawang.
OSIS MAN 3 Karawang Gelar Talkshow Online
BATUJAYA, RAKA – Hari valentine yang jatuh pada 14 Februari menjadi momentum Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Karawang untuk menggelar diskusi dan talk show secara virtual dengan tema Menolak Hari Kasih Sayang atau Valentine Day. Diskusi itu dilaksanakan satu hari menjelang valentine day yang diikuti oleh siswa MAN 3 Karawang, dan narasumber dalam talk show tersebut yakni dari guru dan alumni MAN 3 Karawang.
Ketua OSIS MAN 3 Karawang Muhammad Rakha Fadhilah mengatakan, kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada generasi muda mengenai tradisi Valentine, yang bukan berasal dari tradisi bangsa Indonesia. “Bahkan lebih jauh lagi bukan berasal dari ajaran Islam yang dapat merusak moral,” katanya.
Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Nurdin mengaku, setiap tahun pihak madrasah melaksanakan kegiatan gerakan tolak hari valentine. Namun di masa pandemi Covid-19 kegiatan tidak dapat dilaksakan secara langsung, dan pengurus OSIS berinisiatif melaksanakan kegiatan secara virtual dalam bentuk diskusi dan talk show.
Sementara itu, Kepala MAN 3 Karawang Muhamim Sarifulloh menyambut baik kegiatan yang digagas pengurus OSIS tersebut. Dirinya berharap dengan diskusi dan talk show yang digelar dapat menambah wawasan para siswa, tentang dampak negatif dari peringatan Hari Valentine yang sering disalahartikan itu. “Saya mengajak kepada seluruh siswa MAN 3 Karawang agar tidak melaksanakan kegiatan-kegiatan negatif berkaitan dengan hari valentine,” pungkasnya. (mra)