HEADLINE
Trending

Ribuan Kertas Suara Dimusnahkan di Purwakarta

RadarKarawang. id – Ribuan kertas suara dimusnahkan di Purwakarta. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta melakukan pemusnahan terhadap surat suara yang rusak dan kelebihan kirim untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. 

Proses pemusnahan berlangsung di halaman Kantor KPU Purwakarta, Kelurahan Nagri Kaler, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta pada Selasa (26/11). 

Pemusnahan dilakukan dengan cara dibakar disaksikan langsung oleh Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah, Bawaslu hingga Satpol PP.

Ketua KPU Kabupaten Purwakarta, Dian Hadiana menjelaskan bahwa surat suara yang rusak dan kelebihan kirim tersebut ditemukan melalui proses sortir lipat.

Surat suara yang rusak dan berlebih, kata dia, harus dimusnahkan paling lambat satu hari sebelum hari pemilihan. 

Baca juga: Aep Maslani Rayakan Hasil Quick Qount

“Surat suara yang dimusnahkan itu ada 1.011 lembar, terdiri dari surat suara untuk pemilihan Gubernur Jawa Barat dan pemilihan Bupati Purwakarta,” ucar Dian usai pemusnahan surat suara di Kantor KPU Purwakarta, Selasa (26/11).

Dian merincikan, terdapat 676 lembar surat suara rusak untuk pemilihan Gubernur Jawa Barat dan 18 lembar surat suara kelebihan kirim.

Adapun untuk pemiligan Bupati Purwakarta, terdapat 295 lembar surat suara rusak dan 22 lembar kelebihan kirim.

Dian juga mengungkapkan bahwa distribusi logistik Pilkada sebelumnya telah dilakukan ke tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS). 

Dian memastikan bahwa seluruh TPS di Purwakarta telah siap melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara.

Tonton juga: Rawamangun Tempat Persembunyian Buronan

Selain itu, Dian juga menambahkan ada tiga poin penting yang akan dipastikan berjalan lancar pada hari pemilihan, yaitu distribusi logistik yang tiba di TPS, pendirian TPS, dan penyerahan formulir C pemberitahuan kepada pemilih. 

“KPU Purwakarta juga akan melakukan monitoring langsung ke lapangan untuk memastikan ketiga poin tersebut terlaksana dengan baik menjelang hari pemilihan,” ujarnya. (yat)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button