Kampanye Anti Narkoba Biar Waspada
KAMPANYE ANTI NARKOBA: Pelajar sekolah lanjutan tingkat atas di Kabupaten Purwakarta menjadi sasaran rutin kampanye anti narkoba. Selain diberi tahu jenis-jenis narkoba, bahaya, serta ancaman hukumannya, para pelajar juga diperkenalkan dengan metode tes urine agar mereka terlindungi dari jeratan barang haram.
PURWAKARTA, RAKA – Sekolah menjadi sasaran rutin kampanye anti narkoba. Disinyalir para pengedar menjadikan kaum pelajar sebagai sasaran pemasaran mereka.
Satuan Reserse Narkoba Polres Purwakarta menjadikan kegiatan sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan dan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), sebagai agenda rutin. Para petugas rutin melakukan roadshow ke sejumlah SMA/SMK.
Kapolres Purwakarta AKBP Matrius melalui Kasatres Narkoba AKP Heri Nurcahyo menyatakan, safari dilakukan untuk menemui para siswa- siswi SMA, SMK dan MA, dengan mengenalkan jenis dan bahaya narkoba. “Kalau sudah kenal mereka akan lebih hati-hati, bahkan bersikap tegas menolak segala bentuk narkoba,” Kata Heri.
Menurutnya, pihaknya perlu menyampaikan hal tersebut karena pelajar ini generasi penerus bangsa. Indikasi penyebaran narkoba mulai menyasar anak muda negeri ini. “Kami berkewajiban membentengi mereka agar terhindar dari pengaruh narkoba,” tegasnya.
Selain dijejali pengetahuan tentang jenis dan bahaya narkoba serta ancaman hukuman bagi penyalahguna narkoba, pemateri juga mengenalkan metode tes urine ke para siswa sebagai alat deteksi seseorang terpengaruh atau tidak oleh narkoba. “Kami mengenalkan juga metode tes urine pada pelajar, agar pelajar terlindungi dari bahaya laten narkoba,” tambah Heri.
Ipah, salah satu siswi SMAN 1 Campaka mengatkan, ada pengetahuan baru tentang narkoba dan bahayanya. “Kami jadi tahu jenis-jenis narkoba dan ancaman hukuman bagi pengguna, hingga bandar narkoba. Ini sangat berarti untuk menambah wawasan kami agar terjauh dari bahaya narkoba,” ujarnya. (ris)