Agenda Pelepasan Sudah Digarap
KLARI, RAKA – Siswa MTs Al-I’anah gencar latihan jaipong dan berbagai kegiatan kesenian. Hal itu dilakukan dalam rangka persiapan pelepasan siswa kelas IX.
Eka Indriani, pelatih Tari Jaipong mengatakan, acara pelepasan siswa kelas IX dilaksanakan pada tangga 1 Mei 2019 mendatang. Tentunya bukan waktu yang lama untuk persiapan dalam berlatih, sehingga latihan dilakukan tiga kali dalam seminggu. “Waktunya udah mepet, semaksimal mungkin saya terus latih anak-anak untuk bisa menampilkan yang terbaik,” ucap Eka, kepada Radar Karawang.
Eka menambahkan, jenis tari yang akan ditampilkan adalah padjajaran, merak sulintang, dan payung agung, bukan hanya memahami gerakan dalam menari, akan tetapi kekompakan benar-benar juga harus diperhatikan dalam seni tari. “Nanti banyak jenis tarian yang disuguhkan, maka dari itu harus digembleng, karena kekompakan itu lebih penting dalam menari,” tambahnya.
Eka berharap, pada penampilan nanti, siswa didiknya bisa menampilkan yang terbaik, sehingga bisa memberikan nilai positif untuk sekolah. “Ya Saya sangat berharap anak-anak bisa menampilkan hasil yang maksimal, sehingga bisa membanggakan para guru di sekolah dan para tamu undangan,” terangnya.
Zeany Arielia Hermawan, siswa kelas VII D mengungkapkan, sangat senang bisa menjadi peserta tari jaipong dalam acara pelepasan siswa kelas IX nanti, ia sangat percaya diri akan menampilkan yang terbaik. “Aku akan menampilkan yang terbaik, proses tidak akan mengkhianati hasil, kalau aku sungguh-sungguh berlatih maka hasilnya juga akan bagus,” paparnya.
Hal senada disampaikan Indah Nur Alifah, banyak manfaat yang didapat saat mengikuti pelatihan tari jaipong. Ia mengaku banyak ilmu baru yang didapat tentang gerakan tari jaipong, serta kedekatan bersama teman-temanya lebih terbangun. “Pastinya banyak ilmu yang aku dapat, terus aku bisa lebih dekat sama teman-teman aku yang lainya,” pungkasnya. (cr3)