KARAWANG

Beres-beres Kantor Desa yang Kumuh

LEMAHABANG, RAKA – Paska dilantik Januari 2019 kemarin, Kades Lemahmukti, Kecamatan Lemahabang H Damung memiliki progres membenahi lingkungan desa, keagamaan, dan sisi kemasyarakatannya.

Di katakannya, sebelum ia menjabat sebagai Kades Lemahmukti, keadaan kantor desa ini benar-benar kumuh dan hampir tidak terawat. “Progres ke depan Desa Lemahmukti, langkah awalnya dalam pemerintahan selama menjabat ini, saya ingin memperbaiki lingkungan desa. Orang jangan sampai menganggap desa kumuh,” ucapnya.

Karena organ vital desa, tambahnya, ialah pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. Jika lingkungan serta administrasi desa sudah dibenahi, otomatis akan berpengaruh terhadap pelayanan. “Jadi masyarakat itu gak segan ke desa, membuat mereka nyaman dan memberikan pelayanan dengan baik,” katanya.

Selanjutnya, karena mayoritas masyarakat Desa Lemahmukti sebagai petani. Prioritas kedua yaitu merealisasi keinginan masyarakat untuk memperlancar aliran air dengan membangun drainase. “Karena desa kami ini lebih banyak area pertanian, ada sekitar 400 hektaran. Dan banyak saluran air yang perlu dibenahi. Makanya berusaha menyalurkan pembangunan itu ke masalah drainase,” terangnya.

Namun, tambahnya, meskipun mayoritas masyarakatnya petani, ia ingin menunjukan kepada masyarakat dengan membuat desa seperti di kota. Intinya menerima pelayanan secara maksimal, optomal dan profesional.
Di sisi lain bidang keagamaannya, masyarakat juga perlu contoh agar jangan terpaku terhadap kehidupan dunia. Makanya, setiap hari Jumat ia keliling ke tiap masjid sambil menjadi khotib Jumat. “Kita berikan contoh dengan tindakan, insya Allah masyarakat bisa mengikuti. Di setiap masjid yang dikunjungi, kita selalu jadi khotib,” ungkapnya.

Begitu pun dalam hal pertanian. Karena saat ini hama tikus sedang mengganggu, pihaknya tak ingin ketinggalan melaksanakan kalagumarang bersama petani. “Kita juga terus aktif dan support petani,” pungkasnya. (rok)

Related Articles

Back to top button