GUNTING PITA : Jajaran Direksi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) beserta jajaran Direksi PT Srikandi Diamond Motors meresmikan cabang baru Diler Mitsubishi Motors di pusat perbelanjaan yaitu di Technomart Mall Karawang.
KARAWANG, RAKA – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selaku distibutor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) di Indonesia terus memperluas jaringannya di setiap area dengan menghadirkan fasilitas penjualan diler kendaraan penumpang berstandar Mitsubishi Motors di Karawang.
Jaringan penjualan yang berada di dalam pusat perbelanjaan ini yakni di Tecnomart, menjadi salah satu upaya MMKSI dalam mendekatkan serta memberikan kemudahan bagi konsumen untuk mendapatkan layanan penjualan Mitsubishi Motors.
Kali ini, MMKSI bekerjasama dengan PT Srikandi Diamond Motors, dimana diler ini diresmikan oleh Imam Choeru Cahya selaku Executive General Manager, Sales & Marketing Division, PT. MMKSI dan Budiman Azali selaku Direktur PT Srikandi Diamond Motor.
Executive General Manager, Sales & Marketing Division, PT MMKSI Imam Choeru Cahya dalam sambutannya menjelaskan, pengembangan fasilitas penjualan dan purna jual diperusahaan yang ia pegang tentunya dipersembahkan untuk kemudahan konsumen dalam mendapatkan layanan Mitubishi Motors.
“Spesial Outlet Mitsubishi cabang baru ini dilengkapi dengan line up kendaraan penumpang Mitsubishi Motors yang terdiri dari Xpander, Pajero Sport, Eclipse Cross, New Triton, Outlander Sport dan L300,” ujarnya.
Kehadiran produk-produk terbaru menjadi bukti adanya komitmen untuk terus memberikan layanan terbaik dan inovasi untuk pasar di Indonesia. “Dengan pembukaan cabang baru ini kami berharap konsumen mendapatkan pengalaman terbaik mereka dalam menggunakan produk Mitsubishi, bukan hanya pada performa produk kami, tetapi juga proses kepemilikan secara keseluruhan,” ujarnya.
Department Head Sales & Dealer Management Region I Dept, Tommy Adianto mengatakan, peresmian spesial Outlet Mitsubishi Motors kali ini adalah showroom pertama Mitsubishi Motors yang ada di pusat perbelanjaan yaitu di Technomart Mall Karawang. “Spesial Outlet Mitsubishi Motors ini merupakan cabang dari Diler PT Srikandi Diamond Motors Karawang,” ujarnya.
Showroom cabang ini memiliki area seluas 131 M2 memiliki pelayanan yang lengkap dan nyaman dengan fasilitas pelayanan penjualan (1S) dan juga tersedia test drive untuk memberikan kesempatan bagi calon konsumen untuk merasakan langsung impresi berkendara dengan line up kendaran penumpang Mitsubishi.
“Terimakasih kami ucapkan kepada Manajemen PT Srikandi Diamond Motors terutama dari PT MMKSI dan kepada rekanan dari PT Srikandi Diamond Motors untuk leasing, perbankan atau rekanan pendukung lainnya yang sudah hadir pada peresmian spesial Outlet Mitsubishi ini, dan juga komunitas Mitsubishi Xpander Indonesia,” bebernya.
Dia berharap, dengan dibukanya spesial Outlet Mitsubishi ini bisa menambah penjualan, dan juga meningkatkan branding dari kendaraan passenger dari Mitsubishi Motors terutama untuk wilayah Karawang, Purwakarta pada khususnya.
“Dengan dibukanya Spesial Outlet Mitsubishi Motors ini kedepannya bisa menjangkau konsumen jauh lebih banyak, pemilihan outlet pertama di Karawang, karena kami melihat dari sisi kesiapan infrastruktur dalam hal ini gedung dan kerjasama Diler bersinergi semua siap dengan kondisi yang ideal. Untuk selanjutnya mungkin akan ada kembali spesial outlet Mitsubishi Motors di kota- kota besar lainnya,” terangnya.
Tommy mengungkapkan, setelah Mitsubishi Xpander ini dilaunching dan diperkenalkan ke masyarakat Indonesia, mengalami peningkatan penjualan dua kali lipat sampai sekarang dan masih menjadi mobil keluarga pilihan masyarakat Indonesia serta sangat membantu capaian penjualan Mitsubishi Motors seluruh Indonesia.
“Secara market share nasional pada saat ini Mitsubishi Motors di segmen Passenger Cars Xpander mencapai 25 % dari Bulan Januari sampai bulan September 2019 ini dan di Karawang sendiri market sharenya mencapai 19 %,” ujarnya. (nur/zie)