HEADLINEKARAWANG

Sejumlah Toko Batasi Pembelian Bahan Pokok

BELANJA: Sejumlah orang sedang belanja di salah satu grosir di Karawang.

KARAWANG, RAKA – Meski Pemerintah Kabupaten Karawang belum membuat surat edaran terkait pembatasan pembelian bahan pokok, namun aturan tersebut sudah diterapkan di sejumlah tempat perbelanjaan di Karawang.

Berdasarkan surat dari Satgas Pangan Mabes Polri Nomor B/1872/III/Res.2.1/2020/Bareskrim tertanggal 16 Maret 2020, di Indo Grosir sudah menerapkan pembatasan pembelian bagi masyarakat yang hendak berbelanja. Pembeli yang datang dibatasi untuk membeli beras maksimal 10 kilogram, gula pasir maksimal dua kilogram, minyak goreng maksimal empat liter, dan mie instan maksimal dua dus.

Nina Fauziah (22) warga Telagasari yang hendak membeli kebutuhan pokok di Indo Grosir mengurungkan niatnya untuk membeli minyak goreng dengan jumlah banyak karena diatur oleh pembatasan di toko tersebut. “Tadinya mau beli 10 dus tapi gak bisa,” katanya kepada Radar Karawang, Senin (23/3).

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Karawang Ahmad Suroto mengatakan, sudah berkoordinasi dengan Satgas Pangan Kabupaten Karawang bahwa ketentuan tersebut mengikuti kebijakan masing-masing daerah. Menurutnya untuk sementara di Karawang belum perlu diberlakukan pembatasan. Sebelumnya dia juga mengatakan bahwa kebutuhan bahan pokok untuk masyarakat Karawang menjelang Ramadan dipastikan aman. “Itu di mana? Kita gak ada edaran untuk pembatasan pembelian barang,” ujar Suroto.

Sementara Kepala Dinas Pangan Kabupaten Karawang Kadarisman membenarkan jika di beberapa tempat belanja, baik di pasar modern atau pasar tradisional pembatasan pembelian kebutuhan bahan pokok sudah diberlakukan. “Ya walaupun Pemda Karawang tidak membuat surat edaran, tapi secara otomatis mengikuti. Bupati juga kan sudah sepakat,” ucapnya.

Namun demikian, pihaknya memastikan stok kebutuhan bahan pokok di Karawang aman. Sehingga masyarakat tidak perlu panik dan khawatir dengan membeli barang dalam jumlah banyak. Bulog juga sudah memastikan bahwa stok beras ada sebanyak 48 ribu ton. “Kalau tidak dibatasi nanti ada yang beli banyak justru ada yang tidak kebagian nanti,” ujarnya.

Kadarisman juga mengatakan, berdasarkan pemantauan di lapangan yang dilaporkan oleh tim enumerator, harga dari sejumlah bahan pokok juga masih aman dan stabil. “Gula pasir curah memang sempat kosong. Tapi sekarang sudah aman. Harga juga aman,” pungkasnya. (nce)

Related Articles

Back to top button