KARAWANG

Sisir Mobil Parkir di Atas Trotoar

PATROLI: Satpol PP melakukan pengawasan di sepanjan Jalan A Yani untuk menyisir mobil yang parkir di trotoar.

KARAWANG, RAKA – Sejumlah anggota Satpol PP Karawang melakukan patroli di sekitar Karawang Kota. Patroli dilakukan untuk menyisir dan memantau kendaraan roda empat yang parkir di atas pedestrian.

Anggota Satpol PP Karawang Kusnadi mengatakan, anggota dibagi beberapa regu, patroli selalu dilakukan setiap hari oleh Satpol PP Karawang. Kali ini, Satpol PP patroli memantau kendaraan roda empat yang parkir di atas pedestrian. “Kita patroli setiap hari. Sekarang untuk mengontrol mobil-mobil yang parkir di pedestrian,” kata Kusnadi, yang merupakan komandan regu pada kegiatan patroli tersebut.

Dikatakan dia, selain patroli terhadap kendaraan roda empat yang terparkir di pedestrian, pihaknya juga setiap hari melakukan pemantauan di sekitar lapangan Karangpawitan. “Hari-hari biasa sambil lewat ngontrol. Sabtu Minggu baru dijaga Pol PP,” ujarnya.

Kusnadi mengatakan, banyak masyarakat yang biasa memarkirkan kendaraannya di atas pedestrian sehingga fasilitas pejalan kaki tersebut pecah dan rusak. “Ya kalau ada kita kasih teguran dulu,” ujarnya.

Anggota Satpol PP lainnya Encep Suyatna menambahkan, dalam patroli tersebut juga dilakukan pemantauan terhadap para pelajar yang berkeliaran pada saat jam pelajaran. Selain itu hal-hal lain yang berkaitan dengan ketertiban umum juga turut diawasi dan dilakukan penindakan jika ditemukan. “Sambil berjalan kita juga pantau anak-anak sekolah yang bolos, dan yang mengganggu ketertiban umum,” ujarnya. (nce)

Related Articles

Back to top button