Kemah Literasi Dorong Anak Semangat Belajar
KARAWANG, RAKA – Banyak cara untuk memotivasi anak agar semangat belajar. Salah satunya dengan kegiatan kemah literasi yang diikuti 42 anak TBM Pustaka Berkiprah.
Taman Baca Masyarakat (TBM) Pustaka Berkiprah mengadakan acara kemah literasi anak di halaman kantor Desa Sukaharja, Kecamatan Telukjambe Timur, Sabtu (17/07). Kegiatan itu berlangsung selama dua hari dengan tema Mereguk Manisnya Iman Melalui Literasi. Pendiri TBM Pustaka Berkiprah Neneng Nurhasanah mengaku, kegiatan kemah ini didukung oleh Forum TBM Karawang, komunitas reading aloud, SBP Outdoor, Rumah Peradaban SNC, dan Bina Taruna Pakuncen Sukaharja. “Kegiatan ini bertujuan agar anak-anak yang biasa belajar, bermain dan mengaji di TBM Pustaka Berkiprah agar lebih mandiri dan kompak juga saling membantu antar teman,” katanya.
Neneng menyebut, kegiatan ini juga diisi oleh berbagai narasumber dari komunitas literasi, seperti komunitas reading aloud yang membacakan buku kisah nabi Ibrahim AS. Kata dia, pada kegiatan kemah ini juga terdapat berbagai permainan tradisional sebagai refreshing bagi anak-anak. “Kegiatan di kemah Literasi ini juga mengadakan; diskusi anak dan pentas seni dari anak-anak,” imbuhnya.
Kepala Desa Sukaharja Iwan Setiawan berharap, dengan kegiatan ini dapat memberikan semangat kepada anak-anak agar lebih giat lagi dalam belajar. “Semoga kedepannya terlahir generasi bangsa yang unggul dan berpendidikan,” ujarnya.
Sekertaris Forum TBM Karawang Lulu Fauziah mengaku, kegiatan kemah literasi ini sudah sering diadakan di setiap TBM yang ada di Karawang. “Forum TBM Karawang selalu suport dan hadir meramaikan dalam setiap kegiatan yang ada,” pungkasnya. (mra)