Karawang

Kepulan Asap di RSUD Sempat Bikin Heboh

HANGUS: Tempat pendafaran rawat inap dipindahkan sementara usai kebakaran.

Petugas Berhamburan, Pengunjung Panik

KARAWANG, RAKA – Kepulan asap sempat menyelimuti area pendaftaran rawat inap RSUD Karawang, Selasa (25/8) malam sekitar pukul 21:00 WIB. Asap tersebut bersumber dari pipa yang tersulut api pada bagian dalam ruang pendaftaran rawat inap.

Kebakaran besar yang menghabuskan kantor Kejaksaan Agung di Jakarta bebarapa hari lalu sempat membuat parno pegawai RSUD, mereka khawatir api membakar gedung rumah sakit milik Pemda Karawang ini. Beruntung api tidak menjalar lebih besar dan hanya menghanguskan bagian pendaftaran pasien rawat inap saja.
“Sekitar jam 9 malam, itu pas lagi pergantian shift siang ke shift malam,” tutur Humas RSUD Karawang Ruhimin, Kamis (26/8).

Ruhimin menuturkan, saat kepulan asap muncul sejumlah pegawai langsung mengamankan perangkat elektronik dan sejumlah berkas. Pemadam kebakaran pun langsung dihubungi untuk memadamkan api dan mencegahnya merambat berkobar lebih besar. Tak berselang lama 2 unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung memadamkan api. Tak butuh waktu lama hingga akhirnya situasi kembali kondusif.

Tidak ada korban jiwa dari peristiwa kebakaran ini, begitupun tidak ada kerugian materil yang berarti. Bahkan tidak nampak bekas kebakaran di dinding ruangan tersebut. Meski demikian kebakaran kecil ini sempat membuat staf rumah sakit panik. Jajaran direksi dan manager rumah sakit pun datang ke lokasi untuk memantau langsung kondisi RSUD Rabu malam kemarin. “Ya meskipun kecil kan kita mesti antisipasi, apalagi belum lama kantor Kejaksaan Agung kebakaran, tapi alhamdulillah pas ke sini saya lihat gedung RSUD masih aman,” ujarnya.

Pada malam itu juga tim Inavis Polres Karawang datang ke lokasi guna mencari tahu sebab terjadinya insiden kebakaran ini. Mesti ramai dikabarkan kebakaran akibat konsleting listrik, Ruhimin sendiri siang kemarin belum bisa menyebutkan penyebab pastinya dan masih menunggu hasil penyelidikian Polres Karawang. Adapun area terjadinya kebakaran telah dipasangi garis polisi.

Kamis siang, pelayanan pasien rawat inap di RSUD Karawang kembali berjalan normal. Pendaftaran rawat inap sementara dialihkan ke lobi utama selama garis polisi masih terpasang di ruangan yang terbakar. “Sementara (pendaftaran pasien rawat inap) dipindahkan dulu ke lobi utama, dipindahkan kembali setelah selesai penanganan polisi,” pungkasnya. (din)

Related Articles

Back to top button