Korban Rob Andalkan Dapur Umum

PANTAU DAPUR UMUM: Anggota Polsek Cibuaya sedang memantau dapur umum yang menyuplai kebutuhan korban rob.
CIBUAYA, RAKA – Polsek Cibuaya terus memantau tenda dapur umum pengungsian korban rob di daerah Cemarajaya, Kecamatan Cibuaya, untuk memastikan tidak ada satupun korban yang kelaparan.
Seperti yang terlihat saat anggota Polsek Cibuaya Bripka Idrus dan Bripka Hendra di tenda dapur umum. Menurut mereka, hal ini dilakukan guna mengetahui kondisi dapur umum pengungsian yang diperuntukan untuk membantu asupan makanan masyarakat. Personel juga lakukan pantauan terhadap kondisi warga masyarakat yang berada di pengungsian. “Masyarakat korban rob yang ada di tenda pengungsian dan di Masjid Jami Al Iklas dalam keadaan sehat,” ujar Bripka Idrus.
Hal serupa dikatakan Kacih (60), warga Cemarajaya mengaku akibat rob yang melanda pesisir pantai utara ini membuat warung makannya hancur lebur, pihaknya berharap dengan kejadian seperti ini, ada bantuan supaya warung makannya itu dapat dibangun kembali. “Saya maunya dibangun lagi kalau ada uang ya boro-boro mau bangun lagi, boro-boro mau beli bambu buat beli beras aja rasanya gak ada,” pungkasnya.
Rohayati (40), pemilik rumah makan di Cemarajaya mengatakan, sudah dua kali warungnya hancur diterjang air laut pasang, dan kali ini semua barang tak tersisa seperti galon, kursi dan etalase tempat minuman. “Udah dua kali roboh sama sekali tidak ada bantuan, harapannya dibantu gimana caranya,” jelas Rohayati. (mra/psn)