HEADLINE
Trending

Massa Kepung Kantor Camat Jayakerta

Buntut Dugaan Camat Mesum dengan Bidan di Mobil

KARAWANG, RAKA – Sekitar 150 orang berunjuk rasa di depan kantor Camat Jayakerta buntut dugaan tindakan mesum yang dilakukan camat dengan salah seorang bidan di dalam mobil saat parkir di RS Hastien Rengasdengklok.

Sekretaris Forum Pemuda Jayakerta Bersatu (FPJB), Dede Jalaludin menuturkan, kasus ini dapat memberikan pembelajaran kepada semua Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tidak melakukan kesalahan sama. Ia meminta agar oknum camat dapat mengembalikan nama baik Kecamatan Jayakerta. “Kami akan kawal kasus perkara tersebut jangan sampai oknum camat tidak mengembalikan nama baik dan nama besar Jayakerta. Ini adalah bentuk perhatian dan prihatin bagi kita semua, agar tidak terulang kembali dan menjadi perhatian bagi ASN agar lebih hati-hati,” katanya, Rabu (11/9).

Kapolsek Rengasdengklok, AKP Edi Karyadi menuturkan, sekitar pukul 08.00 WIB massa aksi yang tergabung dalam FPJB datang ke Kantor Kecamatan Jayakerta. Massa meminta Camat Jayakerta untuk mengklarifikasi peristiwa yang tengah viral di sosial media, yang melibatkan camat dan bidan Jayakerta. “Meminta kepada Camat Jayakerta klarifikasi tentang adanya pemberitaan viral di media sosial terkait perbuatan asusila yang diduga dilakukan oleh 2 oknum ASN Kecamatan Jayakerta inisial G dan FR Bidan P3K Puskesmas Jayakerta didalam mobil disekitaran Parkiran RS Hastien Rengasdengklok berapa waktu lalu,” ucapnya.

Sejauh ini, lanjutnya, ia belum menemukan adanya unsur pidana. Kecuali jika istri sah pelaku melaporkan kejadian ini. “Unsur pidananya belum karena yang pertama okum bidan tidak bersuami, kedua bu camat tidak melakukan pelaporan apapun. Karena informasinya camat sudah nikah sirih,” tutupnya. (nad)

Related Articles

Back to top button
Verified by MonsterInsights