Irit, Ikut Arisan
KARAWANG, RAKA – Selain pengajian, ternyata para ibu guru SMAN 5 Karawang bikin grup arisan di sekolah. Mereka pun tambah akrab.
“Para guru-guru perempuan yang ada di sekolah ini, juga mengadakan arisan khusus guru perempuan,” ucap Wia Cuwiarsih, guru mata pelajaran Bahasa Inggris.
Menurutnya, arisanan di sekolah sangat bermanfaat bagi semua guru perempuan yang mengikutinya. Karena selain dapat membangun kedekatan emosional, juga bisa belajar untuk menabung. Sehingga kelak bisa membantu memenuhi kebutuhan hidup. “Belajat irit aja, itung-itung nabung kita ikutan arisan. Soalnya semuanya pasti dapat giliran untuk menang arisan,” akunya.
Ia mengaku, setiap orang pasti ingin dapat menang duluan, hal itu serupa dengan dirinya. Karena uangnya bisa digunakan untuk kebutuhan hidup. “Pastinya pengen menang duluan, lumayan uangnya bisa digunkan untuk kebutuhan hidup keluarga,” ujarnya.
Enih Siti Sopiati, guru mata pelajaran Biologi mengatakan, mengikuti arisan di sekolah salah satu cara tepat agar hidup hemat. Karena setiap uang yang disisihkan bisa kembali. “Pastinya sangat membantu kebutuhan hidup, soalnya setiap peserta namanya akan keluar secara giliran,” pungkasnya.(acu)