HEADLINEMETROPOLIS

Kegiatan Jamaah Haji Karawang

Siapkan Tenaga, Empat Hari Lempar Jumroh

KARAWANG, RAKA – Meski puncak ibadah haji sudah dilewati, bukan berarti jamaah haji bisa berleha-leha, masih ada rangkaian kegiatan wajib yang mesti diikuti selama 4 hari kedepan, diantaranya lempar Jumroh di Mina.

Ketua kloter 75 JKS Karawang Warhapi mengatakan, saat ini ia bersama para jamaah sedang berada di Mina untuk menunggu jadwal serangkaian kegiatan yang akan dilakukan di sana. “Kita sekarang sedang mondok di Mina. Karena akan melaksanakan lontar Jumroh Aqobah,” kata Warhapi, melalui telepon selulernya, Minggu (11/8).

Karena kloter 75 JKS Karawang mengambil Nafar Tsani, maka kegiatan lontar Jumroh akan dilaksanakan selama 4 hari sampai dengan hari Rabu nanti. Ia juga menyampaikan, bahwa kondisi para jamaah sampai hari masih dalam kondisi yang sehat dan bisa melaksanakan semua rangkaian kegiatan. “Setelah Jumroh Aqobah, nanti kita lanjutkan Jumroh di hari kedua sampai hari ke- 4. Diperkirakan kembali ke Makkah hari Rabu,” katanya.

Untuk lontar Jumroh, kata dia, jadwal dari maktab dibagi menjadi 2 yaitu pukul 12.00 waktu Arab Saudi dan pukul 13.00. Pukul 12.00 bagi rombongan 1,2,3,4 dan 5. Sementara pukul 13.00 untuk rombongan 6,7,8,9 dan 10. “Semua jamaah kumpul di bawah depan maktab sebelum melakukan lontar jumroh,” ujarnya.

Ujang, jamaah asal Kotabaru mengatakan, setelah tiba di padang Arafah beberapa hari lalu, ia memulai Arafah kemudian lanjut ke Muzdalifah dan saat ini sedang di Mina.
“Alhamdulillah tidak ada kesulitan. Semua lancar dan berjalan baik. Kemarin alhamdulillah ada berkah turun hujan,” ungkapnya.(nce)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button
Verified by MonsterInsights