KARAWANG

PADes BUMDes Purwasari Dipatok 30 Persen

KANTOR BUMDES : Terlihat warga tengah berdiri di depan kantor BUMDes Purwasari.

KARAWANG, RAKA – Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Purwasari bergerak dalam usaha isi ulang air galon. Namun tidak langsung dilaksanakan oleh BUMDes.

Dari sekian banyak jenis usaha, menjual kebutuhan pokok (sembako) kepada masyarakat menjadi pilihan usaha yang dijalankan oleh pengurus BUMDes Purwasari. Selain itu, BUMDes juga menjalani kemitraan dengan membuat dan memfasilitasi alat isi ulang air galon. “Kemitraan isi ulang sama sembako,” kata Kepala Desa Purwasari Jimi Permana, kepada Radar Karawang.

Menurutnya, kemitraan dilakukan agar masyarakat sekitar bisa memiliki pekerjaan dengan mengurus tempat usaha tersebut. “BUMDes hanya membeli alatnya saja. Yang ngelolanya masyarakat. Kalau sembako langsung oleh BUMDes,” ucapnya.

Pada tahun 2020 ini, kata dia, tidak ada penyertaan untuk BUMDes, usaha yang dijalankan hanya penyertaan modal pada tahun 2018 dan 2019. Ia juga mengatakan, PADes yang diberikan oleh BUMDes juga belum terlalu besar. Namun kedepannya, ia akan membuat perdes dan menggodok konsep usaha BUMDes agar bisa lebih memberikan PADes. “Masih kita godok. Rencananya 30 persen untuk PADes,” tuturnya.

Selain menyiapkan peraturannya, Jimi juga akan menjalankan BUMDes agar bergerak dalam bidang UKM kreatif dengan memaksimalkan potensi yang ada di desanya. “Potensinya ada. Dari beberapa perajin kerajinan tangan, itu ingin saya kembangkan lagi, agar generasi muda tidak hanya berorientasi kerja di PT,” ujarnya. (nce)

Related Articles

Back to top button