Pjs Kades Cikampek Selatan akan Luncurkan Website Desa
CIKAMPEK, RAKA- Baru satu bulan menjadi Pjs Kepala Desa Cikampek Selatan, Asep Sopandi akan luncurkan website milik desa untuk memberikan pelayanan yang lebih maksimal lagi kepada masyarakat.
Asep Sopandi menjelaskan, dirinya ditugaskan untuk menjadi Pjs Kepala Desa Cikampek Selatan sudah berjalan sekitar satu bulan.
“Saya akan terus berkomitmen untuk meneruskan program serta merealisasikan dari kades sebelumnya Heru Sopandi, terutama dalam pelayanan bagi masyarakat Desa Cikampek Selatan,” katanya, kepada Radar Karawang pada Selasa, (29/8).
Asep menjelaskan, untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, saat ini sedangkan memproses pembuatan website milik desa. “Untuk website saat ini sedang dalam pembuatan, nanti kalau sudah selesai, kita akan launching kepada masyarakat dan mengundang instansi yang ada wilayah kecamatan Cikampek,” paparnya.
Asep menuturkan, nanti dengan adanya website desa ini mempermudah masyarakat untuk melakukan pelayanan di desa dengan sistem online, selain itu masyarakat akan mudah sekali mengakses informasi mengenai desa. “Keberadaan website nanti tentunya sangat bermanfaat sekali untuk masyarakat, kami akan melakukan kerja sama dengan instansi-instansi untuk kemajuan website dan dan memberikan kepuasan mengenai pelayanan kepada masyarakat,” tutupnya. (zal)