MPLS SMPN 1 Tirtamulya
Siswa Baru Diajak Kenali Lingkungan Sekolah
TIRTAMULYA, RAKA- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan agenda rutin yang dilaksanakan pada awal tahun ajaran baru untuk siswa baru, begitu juga yang dilakukan siswa kelas 7 SMPN 1 Tirtamulya, Kecamatan Tirtamulya.
Wakasek Kesiswaan SMPN 1 Tirtamulya Nani Hartati mengatakan, kegiatan MPLS dilakukan selama 3 hari dari hari Senin, Selasa dan Kamis, untuk hari Jumat acara penutupan. “MPLS ini memperkenalkan lingkungan sekolah, ada beberapa materi yang diberikan oleh guru-guru seperti wawasan wiyata mandala, memperkenalkan visi-misi sekolah, tentang etikabelaja dan keefektifan belajar,” katanya kepada Radar Karawang, Jumat (21/7).
Nani menjelaskan, dalam acara penutupan di terdapat penampilan dari ektrakurikuler silat dan pramuka. Salain itu untuk siswa perempuan terdapat penyuluhan dari puskesmas terkait obat penambah dara. “Kegiatan ini bertujuan memperkenalkan lingkungan sekolah kepada siswa-siswi seperti letak kelasnya, WC, perpustakaan dan musola, selain itu diajari juga adab-adab dan etika. Harapannya siswa-siswi yang baru ini dapat menyesuaikan diri dengan baik, ” terangnya. (zal)