Optimis Terakreditasi
PANGKALAN, RAKA – Untuk menjamin perbaikan mutu dan peningkatan kinerja serta penerapan manajemen resiko, perlu ada penilaian dilakukan pihak eksternal dengan menggunakan standar yang sudah ditetapkan.
Sekertaris Dinas Kesehatan Dr H Nurdin Hidayat mengatakan itu, Kamis (8/11) kepada Radar Karawang, usai menerima Tim Surveyor Akreditasi Komisi Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama. Tim ini akan melakukan survey akreditasi kelayakan standar pelayanan pada Puskesmas Kecamatan Telukjambe Barat. “Kami berharap puskesmas Telukjambe Barat lolos akreditasi sehingga semakin memicu mutu pelayanan kesehatannya,” ucap Nurdin.
Nurdin pun menegaskan, untuk menjamin bahwa perbaikan mutu, peningkatan kinerja dan penerapan menejemen resiko dilaksanakan secara berkesinambungan di Puskesmas, perlu dilakukan penilaian menggunakan mekanisme akreditasi. Terlebih, terang dia puskesmas wajib diakreditasi secara berkala paling sedikit tiga tahun sekali.
Camat Telukjambe Barat diwakili Sekertaris Kecamatan Pangkalan Artha mengatakan akreditasi merupakan salah satu persyaratan kredensial sebagai fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama yang bekerjasama dengan BPJS. Tujuan utama akreditasi Puskesmas untuk pembinaan peningkatan mutu, kinerja melalui perbaikan yang berkesinambungan terhadap sistem manajemen, sistem manajemen mutu dan sistem penyelenggaraan pelayanan dan program, serta penerapan manajeman resiko.
“Bukan sekedar penilaian untuk mendapatkan sertifikat akreditasi saja, setelah penilaian kemudian berhenti. Namun bagaimana Puskesmas yang ada di Kecamatan Telukjambe Barat harus menjaga dan meningkatkan mutu pelayanan di Puskesmas,” ucap Artha.
Kepala Puskesmas kecamatan Telukjambe Barat Hj. Nur Khoiriyah pun mengatakan siap mengikuti kegiatan penilaian yang dilakukan tim surveyor akreditasi. Dirinya meyakini bisa meraih 80 persen dengan nilai yang bagus karena potensi pelayanan secara maksimal sudah dijalankan sesuai prosedur. “Kami sudah melakukan persiapan jauh-jauh hari,” ucap Nur.
Sementara Warni (30) warga Dusun Pasir Nyongcot, Desa Tamanmekar, Kecamatan Pangkalan yang berobat di Puskesmas Telukjambe Barat mengaku pelayanan puskesmas itu cukup baik. Warni berobat ke puskesmas itu karena lokasinya lebih dekat ketimbang harus berobat ke Puskesmas Pangkalan. “Selain dekat, pelayanannya juga ramah,” ucapnya. (yfn)