Karawang

Pemdes Purwadana Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

KARAWANG, RAKA- Pemerintah Desa Purwadana, Kecamatan Telukjambe Timur menggelar kerja bakti serentak di wilayah Purwadana yang melibatkan perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) kelembagaan desa serta ribuan masyarakat.
Hal ini dilakukan agar terjalinnya kekompakan dan kegotong royongan antara pemdes, lembaga desa dan masyarakat sebagai modal utama keberhasilan pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Sementara itu, setelah melakukan kerja bakti, warga Perumahan Karawang Fastivale, Desa Purwadana langsung melakukan acara tasyakuran atas dibangunnya gedung Posyandu Ros 12 serta sekretariat RT 18, RW 03.
Kepala Desa Purwadana E. Heryana mengatakan, kerja bhakti serentak di wilayah Desa Purwadana yang terdiri dari 4 dusun, 11 ke RW an dan 30 ke RT an dengan diikuti oleh masyarakat sebanyak 1.532 orang. Dengan titik fokus pada pembersihan drainase dan rumput jalan yang dilakukan oleh semua aparat terdiri dari perangkat desa, BPD, kelembagaan desa dan masyarakat. “Bahwa Pemdes Purwadana dengan kegiatan ini terjalinnya kekompakan dan kegotong royongan antara pemdes, lembaga desa dan masyarakat sebagai modal utama keberhasilan pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan,” terangnya, Minggu (30/6).
Lanjut Heryana, pembersihan drainase secara serentak adalah dengan tidak memberi ruang pada sumber sumber penyakit terutama yang bersumber pada nyamuk aides aegypti sebagai sumber penyakit demam berdarah. Dengan drainase dan jalan yang bersih dari kotoran dan rumput diharapkan terbiasanya masyarakat memelihara kebersihan untuk modal kesehatan dan kenyamanan lingkungan. “Bagi di wilayah yang hari ini belum tersentuh, dimohon pada ketua RT di wilayah Desa Purwadana agar melanjutkannya di minggu depan,” terangnya.
Heryana menambahkan, setelah acara kerja bakti masyarakat di Perumahan Karawang Fastivale langsung melakukan syukuran atas berdirinya gedung posyandu dan kantor ketua RT 18. Hal itu sebagai wujud syukur dari warga dan dia sebagai kepala Desa Purwadana merasa bangga dan bahagia ketika jerih payah itu dihargai masyarakat. “Salam sauyunan, Purwadana desa Siaga mandiri, Purwadana aya sagalana. Rahayu,” tuturnya.
Wakil Ketua BPD Desa Purwadana Lukman N. Iraz mengatakan, pada hari ini Minggu (30/6) masyarakat Desa Purwadana melakukan kerja bakti secara serentak dengan membersihkan saluran air (drainase) dan rumput. Hal itu merupakan upaya pemerintah Desa Purwadana dalam menekan dan meminimalisir beredarnya nyamuk aides aegypti. “Ini juga menjadi ajang silaturahmi untuk masyarakat, apalagi warga perumahan yang aktivitas sehari-harinya sibuk berkerja. Alhamdulillah masyarakat pun sangat antusias. Semoga kedepannya budaya gotong royong itu semakin meningkat sesuai amanah yang disampaikan kepala desa,” tuturnya.
Dia menjelaskan, saat ini pemerintah Desa Purwadana telah membangun gedung Posyandu Ros 12 dan Kantor RT 18. Setelah kegiatan kerja bakti, masyarakat perumahan Karawang Festivale melakukan syukuran dengan melakukan makan bersama. “Alhamdulillah melalu kepala desa telah dibangunnya gedung Posyandu Ros 12 dan Kantor RT 18. Semoga ini bermanfaat bagi bagi masyarakat terutama bagi masyarakat perumahan Karawang Festivale,” ucapnya.
Ketua RT 18, RW 03, Desa Purwadana Sunarto mengatakan, masyarakat sangat antusias melakukan kerja bakti sesuai dengan arahan kepala Desa Purwadana. Sekitar 80 persen masyarakatnya melakukan kerja bakti dengan melakukan pembersihan drainase dan rumput. Hal ini dilakukan dalam menjaga kesehatan dan mencegah penyakit demam berdarah. “Setelah kerja bakti, kami langsung melakukan syukuran telah dibangunnya gedung Posyandu Ros 12 dan kantor RT 18. Kami sangat mengucapakan terimakasih banyak kepada kepala Desa telah perhatian kepada masyakarat kami, dengan adanya Posyandu masyarakat tidak perlu keluar untuk melakukan pengecekan kesehatan dan dengan adanya kantor RT 18 ini ketika terdapat sesuatu atau rapat tidak perlu di masjid dan di rumah RT 18 lagi,”ucapnya.
Tokoh Masyarakat Perumahan Karawang Festivale Wahyu Heriyanto mengatakan, kegiatan kerja bakti ini dilakukan serentak di wilayah Purwadana yang merupakan arahan Kepala Desa Purwadana dalam menjaga kesehatan dengan mencegah kasus demam berdarah di wilayah Purwadana. Menurutnya, setelah melakukan kerja bakti masyarakat Perumahan Karawang Festivale langsung melakukan tasyakuran atas telah dibangunnya. “Kami mengucapakan terima kasih banyak dan mengapreasi kepada kepala Desa Purwadana yang telah membangun Posyandu Ros 12 dan Kantor RT 18. Dengan adanya tempat pelayanan kesehatan ini dapat meningkatkan kesehatan masyarakat dan terbangunnya sumber daya yang unggul,”tutupnya. (zal)

Related Articles

Back to top button