Uncategorized

Pisang Mampu Minimalisir Penyakit Kanker

Kepala Puskesmas Pembantu Sukasari, Sanusi

PURWASARI, RAKA – Pisang merupakan salah satu jenis buah-buahan yang kaya manfaat untuk kebutuhan nutrisi tubuh, ditambah harganya yang murah serta mudah didapat.

Kepala Puskesmas Pembantu Sukasari, Kecamatan Purwasari Sanusi mengatakan, siapa yang tidak kenal dengan buah pisang, buah ini mampu tumbuh subur diberbagai wilayah salah satunya Indonesia. “Jadi sudah bukan ditingkat Asia saja, tapi pisang juga bisa tumbuh diberbagai belahan dunia lainnya,” ucapnya, kepada Radar Karawang, Minggu (2/8).

Ia menambahkan, meskipun pisang memiliki tekstur lembek namun siapa sangka pisang mampu memberikan manfaat hebat untuk tubuh seseorang. Pisang juga mengandung banyak serat dan antioksidan yang bermanfaat bagi tubuh. Selain itu memiliki beberapa jenis Vitamin seperti kalium, vitamin B6, vitamin C, magnesium, tembaga, mangan, karbohidrat, protein serta rendah lemak. “Bayangkan saja satu kali konsumsi pisang kita bisa mendapatkan beberapa kandungan baik untuk tubuh kita,” tambahnya.

Masih dikatakan Sanusi, pisang juga mampu memperbaiki kualitas pencernaan, pasalnya banyak peneliti berpendapat pisang memiliki kaya serat dan pati resistan yang dinilai mampu memberikan asupan makanan untuk bakteri baik pada tubuh seseorang. “Tentunya itu juga akan meminimalisir kalau kita bisa terhindar dari penyakit kanker usus besar,” katanya.

Ia juga berpesan kepada warga untuk tetap memperhatikan pola hidup sehat serta meningkatkan konsumsi buah-buahan setiap harinya terutama buah pisang, tentunya hal itu untuk membantu memenuhi segala asupan yang dibutuhkan oleh tubuh. “Ayo kita biasakan konsumsi buah-buahan, agar tubuh kita tetap sehat, kuat dan terlihat lebih fresh,” pungkasnya. (mal)

Related Articles

Back to top button