
KARAWANG, RAKA – Setelah lulus dari sekolah dasar (SD), siswa belum bisa langsung mendaftar ke Sekolah Menengah Pertama (SMP). Soalnya, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP belum dimulai dan baru akan dibuka pada 17 Juni mendatang.
Cecep Mulyawan, Kepala Bidang Pendidikan SMP Disdik Karawang menyampaikan, PPDB untuk tingkat SMP di Karawang belum dibuka. PPDB akan mulai dilaksanakan pada tanggal 17 Juni sampai tanggal 25 Juni 2019. “Belum ada yang buka. Nanti mulai tanggal 17 juni sampai 25 Juni,” kata Cecep, kepada Radar Karawang, Selasa (14/5).
Dikatakan Cecep, rancangan PPDB tahun 2019 dibagi kedalam 4 jalur. Yaitu jalur mutasi dari luar kabupaten, jalur prestasi, jalur keluarga ekonomi tidak mampu (KETM) dan jalur zonasi. “Pada dasarnya dalam PPDB sekarang lebih mengutamakan penduduk yang dekat dengan sekolah,” ujarnya.
Menurutnya, dalam PPDB saat ini, ada sedikit perbedaan dengan tahun sebelumnya. Diantaranya jalur mutasi dari luar kabupaten atau perpindahan orang tua. Selain itu persentase untuk 4 jalur tersebut berbeda dengan tahun sebelumnya. “Kalau dulu sebelumnya tidak ada jalur perpindahan orangtua,” katanya.
Cecep menambahkan, untuk lebih jelasnya mengenai PPDB akan ia sampaikan setelah ada peraturan bupati (Perbup). “Untuk persentase zonasi berapa dan yang lainnya yang lebih detail akan disosialisasikan setelah perbup selesai. Beberapa hari lagi,” tambahnya.(nce)