Uncategorized

PPS Desa Duren Masuk Tahap Input DPS

INPUT DATA : PPS Desa Duren saat menginput data pemilih sementara.

KLARI, RAKA – Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Duren tengah sibuk melakukan penginputan data Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk pemilihan bupati 2020 yang akan dilaksanakan beberapa waktu ke depan.
Ketua PPS Desa Duren Ade Gunawan mengatakan, beberapa waktu lalu tim PPDP telah melakukan coklid, kini ia tengah melakukan penginputan untuk dijadikan DPS. “Alhamdulillah sudah sampai pada pendataan DPS, data ini kita dapat dari Coklid kemarin,” ucapnya, kepada Radar Karawang, Kamis (20/8).

Ia menambahkan, data DPS yang telah terinput nanti akan ia simpan di mading penguman PPS, apabila ditemukan warga yang belum terdata maka warga bisa mengusulkan dan dimasukan pada data DPS. “Kalau nanti sudah benar-benar tidak ada yang terlewat maka kita akan lakukan pleno yaitu untuk memutuskan data DPS ini menjadi DPT,” tambahnya.
Ia mengaku, pada pemutakhiran data yang dilakukan oleh tim PPDP pasalnya meningkat dari DP4 sebelumnya dari 22.523 menjadi 22.636. “Cuma meningkat 113 orang saja sih, kalau dipersentasekan kurang lebih cuma 1% saja,” akunya.

Dia berharap, pelaksanaan pemilu yang sudah diujung persiapan itu bisa berjalan dengan lancar dan sukses serta dapat melahirkan pemimpin yang mampu menjadikan Kabupaten Karawang lebih baik lagi. “Kita doakan yang terbaik saja, yang pasti kita tetap fokus menyelesaikan tugas kita, mudah-mudahan hajat besar ini bisa berjalan dengan baik-baik saja sih,” pungkasnya. (mal)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button