Purwakarta

Pria Misterius di Cibatu

EVAKUASI : Angota Pilisi saat melakukan olah TKP penemuan mayat yang tidak memiliki identitas.

PURWAKARTA, RAKA – Seorang pria paruh baya tanpa identitas ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di dekat tembok salah satu rumah warga di Kampung Cikopo RT 04 RW 01, Desa Karya Mekar, Kecamatan Cibatu.

Kapolsek Cibatu, AKP Ali Murtado, mengatakan, korban diketahui pertama kali oleh Dodi Komaludin (53) warga setempat, sebelumnya terlihat korban sedang duduk menyandar ke tembok pembatas rumahnya. Setelah diperhatikan selama setengah jam ternyata korban masih duduk. “Karena penasaran, akhirnya saksi pun menghampiri korban dan ditanya tetapi korban tidak menjawab dan ketika dibangunkan ternyata sudah tidak sadar dan tidak bergerak,” ujar Kapolsek, Jumat (25/10).

Menyadari bahwa orang tersebut sudah meninggal, lanjut Kapolsek, akhirnya saksi bersama ketua RW setempat melaporkan hal itu ke pihak kepolisian. “Setelah kita periksa ternyata di tubuh korban tidak ada identitas,” ujarnya.

Menurut informasi yang dihimpun, korban sebelumnya sudah berada di TKP sekitar Satu bulan dan diperkirakan korban adalah gelandangan karena tanpa identitas dan warga sekitar TKP pun tidak ada yang mengenalnya.

Untuk keperluan penyelidikan, selain meminta sejumlah keterangan saksi dan mengumpulkan barang bukti, selanjutnya korban dibawa ke RSUD Bayu Asih Purwakarta oleh tim identifikasi dari Polres Purwakarta. (gan)

Related Articles

Back to top button