Proses Produksi Film Sadar Hanya Tiga Hari
KARAWANG, RAKA – Beragam rangkaian kegiatan pada HUT Bhayangkara ke-76. Diantaranya lomba membuat film pendek berjudul ‘Lapor Pak Kapolres’ yang diselenggarakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Karawang.
Puluhan peserta turut mengikuti lomba film pendek, Misalnya Sundas Official ikut mengirimkan karyanya dengan judul ‘Sadar’. Film tersebut merupakan sebuah karya yang menceritakan seorang kakak yang menyadarkan ayahnya setelah ditinggal sang istri. Durasi waktu dalam film itu hanya 4:59 menit. Produser Film Sadar Cucu mengatakan, film berjudul Sadar ini, hanya diproduksi selama tiga hari mulai dari proses pembuatan naskah hingga editing. “Ide film ini lahir hasil dari diskusi bareng tim. Film ini juga diangkat dari kehidupan sekitar cuma dibuat dramatis saja,” katanya saat ditanya.
Cucu menyebut film Sadar menceritakan seorang suami yang memiliki dua anak ini berubah sifat dari yang baik menjadi tempramental hingga pengedar narkoba karena ditinggal istrinya. Kemudian lelaki itu masuk jeruji besi karena dilaporkan melalui seluler Lapor Pak Kapolres oleh anak lelakinya.
“Jadi yang melaporkan itu anaknya ke Lapor Pak Kapolres supaya bapaknya dibina di Lapas,” ujarnya.
Kata Cucu, film Sadar ini dibuat dengan sedetail mungkin, sampai-sampai aktor atau pemeran ini diajarkan bagaimana untuk memegang pistol seperti layaknya polisi. Lokasi akting film ini juga dibuat di beberapa tempat yakni pasar Telagasari, Polsek Majalaya, Polres Karawang, dan Lapas kelas II A Karawang.
“Tokoh atau pemeran ini juga dari orang-orang baru tapi mempunyai talenta yang bagus,” kata Cucu.
Film pendek berjudul Sadar ini sebagai juara I pada lomba film pendek yang diselenggarakan PWI Karawang. Hadiah diberikan pada malam penganugerahan film pendek ‘Lapor Pak Kapolres’ di Resinda Park Mall, Karawang, Rabu (20/7). Kata Cucu Sunda Official ini kerap mengikuti lomba film pendek baik di tingkat daerah maupun nasional. “Orientasi kita sebetulnya lebih kepada berkarya,” imbuhnya.
Cucu menambahkan Sundas Official pada film pendek Sadar ini disutradarai oleh Haedar Zaelani, script writer atau penulis skenario oleh Salamah, produser oleh Cucu dan Rahmat. Adapun kata Cucu dalam film itu terdapat 11 pemeran atau aktor. “Saya juga di film Sadar itu jadi pemain sebagai bapak,” pungkasnya. (mra)