Cegah Kecelakaan dari Kalangan Anak Muda
PURWAKARTA, RAKA – Ratusan santri mengikuti parade Relay Pataka Millenial Road Safety Festival. Kegiatan yang diselenggarakan Polres Purwakarta di Lapangan Sahate, Kab Purwakarta, Sabtu kemarin itu bertujuan untuk menekan angka kecelakaan dari kalangan remaja dan pemuda.
Peserta Relay Pataka Millenial Road Show mengawali kirabnya dengan berjalan konvoi dari Jalan Veteran hingga Jalan Sudirman dan berakhir di Lapangan Sahate.
Pataka dibawa oleh tim Paskibraka Purwakarta, diserahkan ke Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, disaksikan Wadirlantas Polda Jabar AKBP Risto Samodra dan Wakapolres Purwakarta Kompol Ijang Safei.
Wadirlantas AKBP Risto Samodra menjelaskan, kegiatan Millenial Road Safety Festival bertujuan mencegah kecelakaan di jalan raya menimpa anak muda. “Kita mengedukasi pengendara usia 18 sampe 35 agar tertib berlalu lintas dengan menaati rambu-rambu di jalan raya dan memperhatikan alat keselamatan berkendara seperti helm,” ujar Risto.
Diungkapkannya, pataka Millenial Road Safety yang baru saja tiba di Kabupaten Purwakarta, merupakan kabupaten ke 15 yang disinggahi se Polda Jabar. Dari Purwakarta, pataka selanjutnya diarak menuju Kabupaten Karawang.
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, mengapresiasi program nasional Polri tersebut. ”Gerakan ini positif sekali untuk menekan angka kematian ditimbulkan akibat kecelakaan di jalan raya,” ujar Anne dalam sambutannya yang dibacakan Sekda H Iyus Permana.
Implementasi millenial road saferi bukan hanya tertib lalu lintas tetapi prilaku pengendara di jalan raya juga diperhatikan. “Dengan begitu pengendara selamat,” ujarnya.
Pengurus DPD KNPI Kabupaten Purwakarta turut hadir di acara tersebut. Asep Supriatna, Ketua KNPI Purwakarta mengatakan, kehadiran mereka sebagai bentuk kepedulian akan ketertiban berlalu lintas. “Kita sebagai wadah organisasi pemuda mendukung penuh kegiatan ini, karena tujuan dari kegiatan ini sangat positif. Mengingatkan kepada para Millenial agar tertib dalam berlalulintas,” ujarnya. (ris)