GERBANG SEKOLAH

Calon Ketua OSIS Wajib Tes Wawancara

PURWAKARTA, RAKA – Tidak udah menjadi ketua OSIS di SMPN 7 Purwakarta. Pasalnya siapa saja yang mau maju dalam pencalonan ketua OSIS, terlebih dahulu harus mengikuti tes wawancara yang dilakukan oleh guru.

Pembina OSIS SMPN 7 Purwakarta Ugih Sugiharti mengatakan, pembina OSIS, guru agama, dan guru PKm, mewawancarai sejumlah calon ketua dan pengurus OSIS SMP Negeri 7 Purwakarta. Hal itu dilakukan agar jajaran OSIS mempunyai fundamental yang baik di antaranya mempunyai dasar keagamaan, tata krama dan sopan santun, serta visi-misi yang unggul. “Oleh karena itu pembangunan wadah pembinaan calon OSIS di lingkungan sekolah yang diterapkan perlu ditata secara terarah dan teratur,” ujarnya.

Guru Agama mengetes bisa tidak calon OSIS membaca alquran, guru PKn mengetes tentang organisasi, dan pembina OSIS tentang etika. Tes wawancara ini harus diikuti untuk jajaran OSIS yang nantinya akan mengemban tugas-tugas kesiswaan yang mendukung kemajuan SMP Negeri 7 Purwakarta. “Dari kegiatan ini akan didapat beberapa calon ketua OSIS dan wakil ketua OSIS,” ujarnya.

Ia menyampaikan, konsep ini untuk menciptakan generasi pengurus OSIS yang lebih baik lagi dan memiliki dasar sikap kepribadian yang baik dan mempunyai kemampuan yang baik dari berbagai kompetensi. “Harus lebih unggul dari yang lain,” jelasnya.

Guru lainnya, Sri Banondari berharap, dengan adanya pengurus OSIS yang baru, raihan prestasi di sekolah ini bisa lebih banyak lagi. “Salah satunya siswa kami Milzam kelas 8A, Lomba Kuis Ki Hajar Dewantara melalui online mengerjakan soal yang disediakan oleh Kemendikbud juara 5 se-Wilayah IV,” ungkapnya.

Menurutnya, semua raihan prestasi itu dicapai dari bimbingan guru-guru profesional dalam bidangnya. Seperti di bidang IT, yang dibimbing oleh Andre Nugraha. “Kampanaye calon ketua OSIS akan dilakukan Jumat dengan pola debat kandidat,” terangnya. (ris)

Related Articles

Back to top button