Sosialisasi Akta Elektronik tak Maksimal
PURWAKARTA, RAKA – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Purwakarta berjanji akan percepat pembuatan akta kelahiran dengan tanda tangan elektronik.
Akta kelahiran dengan tanda tangan elektronik tersebut dianggap dapat mempermudah proses administrasi dan dari keamanannya akan lebih terjaga. “Kalau di akta kelahiran lama pakai tanda tangan, yang baru akan dilengkapi dengan barcode. Jadi ada sistem dan aplikasinya,” terang Kepala Disdukcatpil Sulaeman Wilman.
Dia juga mengatakan, saat ini pihaknya merasa kewalahan dengan memakai pola lama, karena harus menandatangani satu-per satu akta kelahiran. “Dengan adanya sistem akta kelahiran dengan tanda tangan elektronik akan lebih mempermudah, jadi mengurus proses administrasi akan lebih efektif,” terangnya.
Wilman juga mengaku, keterbatasan blanko juga berimbas kepada penyediaan layanan baru yakni Akta dengan Tanda Tangan Elektronik (TTE). “Untuk penyediaan akta TTE kita siap. Fasilitas sudah ada, namun ketersediaan blanko akta polos yang masih belum ada. TTE ini menggunakan blanko yang polos. Bedanya akta sekarang dengan akta pakai TTE dilengkapi barcode,” paparnya.
Pembuatan akta tanda tangan elektronik ini, ternyata belum tersosialisasikan dengan baik. Ilham, warga Maracang belum mengetahui soal akta TTE yang akan segera diluncurkan oleh Disdukcatpil. “Belum tahu, bagaimana akta TTE. Karena masih pakai akta yang lama. Baru tahu sekarang ada yang begituan,” katanya.
Sedangkan Sulaeman Wilman mengakui, proses sosialisasi akta TTE ini belum maksimal. “Ya, saat ini bertahap proses soialisasi karena masyarakat masih terbiasa dengan pola lama,” terangnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, sebetulnya target dari Kemendagri semua akta harus memakai TTE pada tahun 2020, namun dikarenakan sistem dan fasilitasnya sudah mumpuni di Purwakarta, diperkirakan akan dipercepat. “Untuk tahun ini kemungkinan akan langusng kita berlakukan, karena tinggal nunggu blankonya saja, akta dengan TTE lebih cepat dan efektif,” pungkasnya. (ris)