PURWAKARTA

Emak-emak Plered Dukung Jokowi

PURWAKARTA, RAKA – Dukungan terhadap capres dan cawaperes Joko Widodo – Ma’ruf Amin terus mengalir. Kali ini datang dari emak-emak asal Kecamatan Plered.

Hal tersebut terungkap pada acara pengajian dan silaturahmi ibu-ibu Pondok Pesantren Minnatul Huda, Desa Cibogo Hilir, Kecamatan Plered, Purwakarta dengan Tim Kerja Nasional (TKN) Pemenangan Jokowi- Ma’ruf Amin, Sabtu (23/2).

Seperti, Nyai Masroah (43) warga Cibogo Hilir, percaya Jokowi mampu membawa bangsa ini lebih baik lagi, karena sudah terbukti. Selain itu, mantan Wali Kota Solo itu punya etos kerja, berani, dan bersih. “Kami dukung Jokowi dua periode, kepemimpinan Jokowi harus berlanjut untuk menyelesaikan pekerjaan membangun Indonesia untuk bisa meningkatkan ekonomi dan menyejahterakan rakyat,” kata Nyai.

Terkait berita hoax, Nyai menegaskan, tidak terpengaruh oleh hoax dan fitnah yang kerap menimpa Presiden Jokowi. “Kami sebagai perempuan yang melahirkan generasi bangsa, tidak ingin generasi penerus bangsa dirusak berita bohong, berita hoax tentang Pak Jokowi,” tuturnya.

etelah pengajian dan silaturahmi, acara dilanjutkan dengan kegiatan pelatihan kecantikan, makeup dan hijab untuk Ibu-ibu dan ibu milenial di wilayah pesantren tersebut.

Salah satu Tim Kampanye Jokowi-Amin, Reza Fahlevi dalam keterangannya mengatakan, pihaknya berupaya melakukan pelatihan-pelatihan yang sifatnya bisa meningkatkan taraf hidup para emak milenial. “Yang paling utamanya silaturahmi dan bagaimana kita bisa lebih deket dengan masyarakat. Disamping itu kami ingin memberikan sesuatu yang bermanfaat kepada masyarakat terutama kaum ibu-ibu,” katanya.

Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan bisa menciptakan aura yang positif dan bisa memberikan hal yang positif juga bagi masyarakat lainnya. “Kita berikan sejumlah pelatihan seperti ini agar masyarakat punya suatu kelebihan yang bisa ditularkan secara positif ke masyarakat lainnya,” katanya.

Menururt Reza, timnya kebetulaan fokus di Jabar terutama pada basis yang menurutnya masih perlu perhatian seperti Kabupaten Purwakarta. “Ke depan kami buat di Sukabumi, Garut dan beberapa daerah lainnya. Targetnya emak milineal. Kita kearah sana karena kita perlu dukungan kaum ibu, untuk Jokowi dua periode,” pungkasnya.(gan)

Related Articles

Back to top button