GERBANG SEKOLAH

Warga Pasirjaya Diajari Produksi Garam Spa

KKN UNSIKA: Mahasiswa Unsika saat mengikuti kegiatan KKN di Desa Pasirjaya.

CILAMAYA KULON, RAKA- Mahasiswa Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) yang sedang mengikuti kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Pasirjaya, Kecamatan Cilamaya Kulon sosialisasikan pembuatan garam spa kepada masyarakat.
Ketua Kelompok KKN Unsika Desa Pasirjaya Putri, mengatakan selain dikonsumsi, garam juga bisa dibuat menjadi produk kecantikan. “Masyarakat kita kebanyakan menganggap garam hanya bisa dijadikan bumbu dapur saja, padahal garam merupakan produk yang bermanfaat dan memiliki banyak khasiat untuk kesehatan dan juga kecantikan,” katanya, kepada Radar Karawang, Minggu (5/12).

Putri menambahkan, untuk membuat garam spa biaya untuk memproduksinya cukup murah yakni sekitar Rp22 ribu untuk 2 produk garam spa. ” Itu untuk membeli bahan-bahan nya yakni garam laut, garam dapur, soda kue dan pewarna makanan,” tambahnya.

Dosen pembimbing lapangan Made Panji Teguh Santoso, menjelaskan bahwa dalam proses pembuatan garam spa membutuhkan 10 sendok makan garam laut, 5 sendok makan garam dapur, 3 sendok makan soda kue, pewangi biang 5 tetes dan pewarna makanan 3 tetes. “Yang pertama harus dilakukan ialah masukan garam laut dan garam dapur sesuai takaran dan aduk hingga rata, kedua tambahkan 3 sendok makan soda kue aduk hingga rata, lalu masukan pewarna makanan dan pewangi biang sesuai takaran dan aduk hingga rata. Setelah itu produk siap disajikan dalam kemasan,” jelasnya.

Panji menambahkan, garam spa memiliki banyak manfaat selain untuk alat kecantikan. “Garam spa bisa menghilangkan bau kaki, mengatasi pegal, mengatasi tumit pecah, mengatasi infeksi jamur dan bisa dijadikan untuk relaksasi,” tuturnya.

Sementara itu, salah satu warga Desa Pasirjaya Rodiah (37) mengungkapkan, dirinya sangat antusias mengikuti sosialisasi tersebut, karena sebelumnya mereka tidak mengetahui bahwa garam yang biasanya dijadikan untuk memasak bisa dijadikan produk kecantikan. “Baru tahu ternyata garam bisa dijadikan produk kecantikan dan bisa dibuat untuk relaksasi serta bahanya mudah didapatkan,” pungkasnya. (cr8)

Related Articles

Back to top button