Rutin Latihan Untuk Persiapan Lomba Paskibra
PURWAKARTA, RAKA – Belasan siswa SMPN 4 Purwakarta yang tergabung dalam klub ekstra kurikuler (Ekskul) Paskibra Satria Kujang Singa Negara (Satusi), terpantau tengah berlatih di lapangan sekolah pada Kamis (1/8). Latihan yang sedang dijalankan merupakan sebuah langkah persiapan untuk mengikuti ajang perlombaan Paskibra Abiraya, yang akan dilaksanakan dalam beberapa waktu mendatang. Pantauan Radar Karawang di lokasi, sejumlah siswa nampak sedang serius berlatih berbagai gerakan formasi Paskibra. Siswa tersebut terlihat sudah mahir dan terbiasa melakukan berbagai gerakan tersebut.
Pelatih Ekskul Paskibra, Dafa Ardiansyah mengatakan bahwa latihan yang sedang dijalankan merupakan suatu bentuk persiapan yang tengah dilakukan jelang ajang perlombaan Paskibra yang akan digelar dalam beberapa waktu mendatang. Latihan persiapan rutin dilakukan sebanyak tiga kali dalam sepekan. “Sebenarnya lagi latihan rutin, tapi sekarang untuk persiapan lomba Abiraya di SMP 1 nanti,” ucapnya, Kamis (1/8).
Belasan siswa yang sedang berlatih, lanjut dia, merupakan siswa yang berasal dari kelas 9. Siswa kelas tersebut merupakan formasi utama yang nantinya akan dipertandingkan dalam ajang perlombaan. “Yang sekarang kelas 9 aja, untuk lomba nanti paling ditambah sama yang kelas 8 beberapa orang,” ujarnya.
Dafa mengungkapkan bahwa dirinya sedikit kewalahan dalam melatih anggota Ekskul yang jumlahnya terlampau banyak. Sehingga dalam latihannya, Ekskul Paskibra terbagi menjadi beberapa kelompok latihan. “Total kurang lebih ada 60 siswa, kalau langsung latihan semuanya saya gak kepegang. Jadi dibagi-bagi kelompoknya,” ungkapnya.
Sementara, salah satu siswa, Joel Dwi Pratama mengaku telah bergabung dengan Ekskul Paskibra sejak dirinya pertama kali duduk di bangku SMP. Hal itu ia lakukan karena dirinya memiliki keinginan yang kuat untuk menjadi seorang anggota Paskibra yang berprestasi. “Alasannya karena ingin menjadi siswa yang aktif, disipilin dan berprestasi. Ikut Paskibra karena keinginan sendiri,” ujarnya.
Joel menambahkan bahwa meski telah menjadi seorang anggota Paskibra, namun ia belum merasa puas. Sebab, banyak target yang belum dicapainya sebagai seorang anggota Paskibra. “Belum puas, masih banyak yang belum tercapai, soalnya target pengen jadi juara,” tambahnya. (yat)