Situdam Lomba Menghias Lingkungan
DIHIAS : Salah satu jalan di wilayah Desa Situdam dihias dengan berbagai pernak-pernik.
JATISARI, RAKA – Untuk menarik minat masyarakat dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-75. Pemerintah Desa Situdam mengadakan lomba mengihias linkungan.
Dari sembilan kampung yang ada di desa tersebut, semuanya ikut lomba menghiasi lingkungan. Ketua RT 03 RW 02 Kampung Kaliwaru II Desa Situdam Awang mengatakan, setiap satu tahun sekali di Desa Situdam selalu mengadakan lomba dalam menghiasi lingkungan dengan pernak-pernik kemerdekaan. “Sudah menjadi tradisi, kalau disini mah menghiasi lingkungan dengan pernak-pernik kemerdekaan selalu dilombakan setiap tahunnya,” ujarnya, kepada Radar Karawang, Selasa (11/8).
Dengan demikian, masih dikatakan Awang, sudah tidak heran lagi di setiap kampung atau gang dihiasi dengan pernak-pernik kemerdekaan. “Hampir semua kampung sudah menghiasi lingkungannya,” ungkapnya.
Ia mengaku, karena ingin mendapatkan juara, maka pihaknya mengisi lingkungan semanarik mungkin. “Kita patungan, menghiasi lingkungannya. Mudah-mudahan bisa jadi juara,” harapnya.
Sementara itu, kepala Desa Situdam Iwan Kurniawan mengakatakan, untuk menarik minat masyarakat dalam menumbuhkan kecintaan terhadap tanah air. Di HUT RI ke-75 ini, pemdes kembali mengadakan lomba menghias lingkungan dengan pernak-pernik kemerdekaan. “Alhamdulillah, masyarakat sangat antusias. Dalam lomba ini, kita akan memberikan hadiah bagi juara satu sampai harapan tiga,” pungkasnya. (acu)