SMP Islam Attarbiyyah Gelar Pemilu
TELAGASARI, RAKA – Ratusan siswa SMP Islam Attarbiyyah Ciwulan Kecamatan Telagasari, pilih ketua dan wakil ketua OSIS baru di halaman sekolah Jumat pagi 10/11. Selain dilakukan dengan cara Demokratis lazimnya pemilu pada umumnya, para siswa juga mengikuti masa kampanye penyampaian visi-misi kandidat sebelum hari H pencoblosan dilangsungkan.
Pembina OSIS SMP Islam Attarbiyyah Sulaeman mengatakan, para siswa diarahkan belajar demokrasi dalam pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS lazimnya sistem pemilu pada umumnya. Selain TPS dan denah yang mirip dengan pemilu beneran, para siswa juga diajari memilih cerdas berdasarkan pertimbangan matang, baik kompetensi kepemimpinan hingga menyerap visi misi yang sesuai seleranya. Sebab, dari tiga paslon yang maju, semuanya adalah hasil seleksi wawancara, tes tulis dan uji kompetensi yang baik oleh para guru dan tim komisi pemilihan OSIS. Karena itu, dengan 315 suara baik dari siswa maupun guru, ketiga calon ini sudah komitmen untuk menerima apapun hasilnya.
“Pemilihannya ya demokratis, sebelumnya mereka sampaikan visi misi yang didialogkan kaitan kinerja dan program ke depan,” katanya.
Lebih jauh ia menambahkan, dari ketiga paslon tersebut, semuanya sama-sama belajar. Urusan kalah dan menang adalah hal biasa dalam pertarungan, yang terpenting siapapun yang memang tetap wajib merangkul yang kalah masuk dalam bursa kepengurusan OSIS ke depan, dan bagi yang kalah tetap lapang dada untuk menerima, karena kedaulatan ada di tangan peserta pemilih. “Kalah menang itu biasa, tapi urusan kepengurusan harus sama-sama saling rangkul ke depan menyelesaikan program sebagai mitra sekolah,” katanya. (rud)