KARAWANG

Tiga Kecamatan Belum Kirim C1

KARAWANG, RAKA – Meski pleno rekapitulasi surat suara sudah selesai, entri Sistem Perhitungan (Situng) masih dilakukan di kantor KPUD Karawang. Pasalnya, pengerjaan tersebut belum selesai dilakukan.

Prabowo, petugas verifikator menyampaikan, sampai saat ini masih ada 3 kecamatan yang belum dikerjakan. Hal itu karena belum adanya data C1 yang dikirim oleh PPK. “Baru 27 kecamatan. Karawang Timur, Rawamerta, Kutawaluya belum ngirim datanya. Dikerjakan sejak tanggal 18,” kata Prabowo kepada Radar Karawang, Minggu (5/5).

Bowo mengatakan, dari jumlah TPS sebanyak 6.344 di Kabupaten Karawang, entri data hanya dikerjakan oleh 25 orang operator Situng. Namun demikian belum selesainya penginputan ke Situng bukan karena kurangnya operator, melainkan belum masuknya C1 dari masing-masing TPS. “Ini juga 27 kecamatan masih ada satu atau dua TPS yang belum ngirim datanya,” kata Bowo saat ditemui di ruang kerjanya.

Seharusnya, lanjut Bowo, semua TPS mengirimkan C1 untuk dientri kedalam Situng untuk dipublikasikan. Namun selain tercecernya C1 di beberapa TPS, server juga menjadi salah satu kendala bagi aplikasi tersebut. “Seharusnya Situng kan untuk mempercepat mengetahui perolehan suara. Tapi terkendala di server juga,” ujarnya.

Bowo juga menjelaskan, selama ia bertugas memverifikasi tak sedikit ditemukan kesalahan pengisian dalam C1 yang diisi di masing-masing TPS. Tetapi operator atau petugas verifikasi Situng tidak berhak untuk mengubah atau mengisi angka diluar dari angka yang ada dalam c1. “Di Situngnya juga keliatan warna merah. Tapi kita gak boleh mengubah. Harus seseuai C1. Hampir setiap desa suka ada yang keliru. Kadang karena salah menjumlahkan. Karena kondisinya juga mungkin udah gak fokus,” pungkasnya.(nce)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button