Uncategorized

Forum Bumdes Purnama Terbentuk

BENTUK FORUM: Pengelola Bumdes se-Kecamatan Purwasari membentuk forum silaturahmi.

Wadah Badan Usaha se-Kecamatan Purwasari

PURWASARI, RAKA – Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) sekecamatan Purwasari membentuk Forum Silaturahmi Purwasari Bina Bersama (Purnama). Forum ini untuk mempermudah koordinasi antar sesama pengurus, Direktur Bumdes Sukasari Arief Rachmat mengatakan, Bumdes menjadi salah satu ujung tombak dalam suatu desa terutama dalam meningkatkan PADes. Sehingga perlu dibangun sumber daya manusia yang baik untuk mengelola dan memilih usaha yang tepat. “Pastinya kita awali semua ini dengan membangun komunikasi yang baik antar sesama pengurus Bumdes,” ucapnya, kepada Radar Karawang, Minggu (15/8).

Ia menambahkan, untuk memberikan wadah tersebut pihaknya membentuk forum Purnama. Wadah tersebut untuk menggali potensi setiap desa yang akan dikembangkan dan bersifat saling mendorong dan membantu pengelolan yang baik. “Pada intinya sebagai tempat diskusi saja, setiap pengurus desa bisa berkonsultasi untuk mengembangkan potensi desanya masing-masing,” tambahnya.

Sementara itu Kasi PMD Elvi Novira mengungkapkan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, sebagai sarana silaturahmi serta koordinasi antar para pengurus Bumdes di wilayah Kecamatan Purwasari. Dengan terbentuknya forum silaturahmi diharapkan tercipta koordinasi serta kerjasama yang baik, khususnya di dalam memajukan Bumdes bersama. “Karena komunikasi yang baik ini memang sifatnya fundamental, dengan terbentuknya komunikasi yang baik bisa menjadi dasar untuk kemajuan bumdes kedepannya,” ungkapnya.

Masih dikatakannya, selain acara perkenalan dan silaturahmi, dalam kegiatan tersebut dibentuk Forum Silaturahmi Purnama yang tujuannya selain untuk silaturahmi, kordinasi, kerjasama juga untuk sarana komunikasi antar pengurus Bumdes dengan Tim Pendamping Kecamatan. “Adapun susunan pengurus Forum Silaturahmi Purnama yaitu Ketua Abdurrahman (Dir Bumdes Tegalsari), Wakil Ketua Kiki Alfiah (Dir Bumdes Darawolong), Sekretaris 1 Juhari (Dir Bumdes Tamelang,) Sekretaris II Arief Rachmat (Dir Bumdes Sukasari),” pungkasnya. (mal)

Related Articles

Back to top button